Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Respons Bejo Atas Aksi Pamit Amido Balde dari Persebaya, Bejo: Masuk Baik-Baik, Keluar Baik-Baik

Striker berpaspor Guinea-Bissauan itu pamit kepada rekan-rekan di timnya sebelum latihan rutin di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Rabu (28/8/2019) pagi

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Respons Bejo Atas Aksi Pamit Amido Balde dari Persebaya, Bejo: Masuk Baik-Baik, Keluar Baik-Baik
Dok: Persebaya Surabaya
Rabu (28/8/2019) pagi, Amido Balde resmi pamit dari Persebaya Surabaya. 

TRIBUNNEWS.COM - Amido Balde resmi meninggalkan Persebaya Surabaya.

Striker berpaspor Guinea-Bissauan itu pamit kepada rekan-rekan di timnya sebelum latihan rutin di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Rabu (28/8/2019) pagi.

Mengenakan kaos tanpa lengan berwarna merah dan hitam, Amido menyalami satu per satu pemain dan pelatih.

Mulai pagi itu, Amido secara resmi tidak lagi menjadi bagian dari Persebaya.

Posisinya digantikan oleh striker asal Brasil David da Silva.

David da Silva, pemain asing Persebaya Surabaya yang akan bergabung saat putaran kedua Liga 1 2019 latihan perdana di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Jawa Timur, Senin (05/08/2019) sore.

Baca: Link Live Streaming Persija Vs PSM Makassar: Kenapa Raphael Maitimo Bisa Langsung Dimainkan?

Baca: Formasi dan Komposisi Skuat Persib Bandung Seusai Perombakan Pemain: Ini Prediksi Starting Line Up

Baca: Daftar Lengkap 18 Pemain Persija Jakarta Hadapi PSM Makassar: Usung Misi Balas Dendam

Baca: Update Bursa Transfer Paruh Musim Liga 1 2019: Tim-Tim Besar Bergeliat, Arema-Persebaya Bak Berlomba

Baca: Kabar-Kabar Menarik Jelang Persib Bandung Vs PSS Sleman: Maung Kiper Baru, Pelatih Tim Tamu Pusing

Baca: Arema FC Bikin Sejarah dengan Menggaet Takafumi Akahoshi: Yakin Bukan Rekrutan Gagal

David da Silva, pemain asing Persebaya Surabaya yang akan bergabung saat putaran kedua Liga 1 2019 latihan perdana di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Jawa Timur, Senin (05/08/2019) sore.
David da Silva, pemain asing Persebaya Surabaya yang akan bergabung saat putaran kedua Liga 1 2019 latihan perdana di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Jawa Timur, Senin (05/08/2019) sore. (KOMPAS.com/SUCI RAHAYU)

Pelatih sementara Persebaya, Bejo Sugiantoro, menganggap keluarnya Amido sebagai hal yang wajar dalam dunia profesional.

Berita Rekomendasi

"Dunia sepak bola seperti itu. Semua keputusan tetap yang terbaik untuk Persebaya," kata Bejo. "Bonek juga sudah bisa menilai kinerjanya seperti apa, Bonek sudah pintar. Jadi tidak hanya pelatih dan manajemen yang bisa menilai, Bonek sendiri bisa menilai,” tutur Bejo menambahkan. 

Amido Balde dilepas karena tak kunjung menampilkan performa yang diharapkan. Meski dinobatkan sebagai top skorer Piala Indonesia dengan 10 gol, Amido hanya mampu mencetak 5 gol dari 9 penampilan di Liga 1.

Kembalinya striker Persebaya musim lalu yaitu David da Silva juga memaksa satu pemain asing harus keluar dari Persebaya.

Perginya Amido maka slot empat pemain asing untuk sementara bakal diisi oleh David, Manuchekhr Jalilov, Damian Lizio, dan Otavio Dutra.

Terlepas dari itu, Bejo mengapresiasi niat Amido untuk pamitan dengan semua pemain dan tim pelatih. Pelatih 42 tahun itu menilai sikap Amido itu patut dicontoh pemain asing lainnya.

"Balde tadi pamitan. Dia masuk baik-baik, kami terima dengan baik-baik, dan dia keluar dengan baik-baik," kata Bejo.

"Itu attitude yang perlu dicontoh oleh pemain asing lainnya,” jelas Bejo.

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas