Gebrakan PSS Sleman, Jadi Tim Promosi Terbaik hingga Paruh Musim Liga 1 2019
PSS Sleman menahbiskan diri sebagai tim promosi paling mengejutkan sepanjang paruh musim Liga 1.
Editor: Bolasport.com
TRIBUNNEWS.COM - PSS Sleman menahbiskan diri sebagai tim promosi paling mengejutkan sepanjang paruh musim Liga 1.
PSS Sleman meraih tiket promosi ke Liga 1 2019 sebagai juara Liga 2 2018.
PSS mengalahkan Semen Padang dengan skor pada partai final Liga 2 2018 sehingga berhak atas satu tiket ke kasta tertinggi sepak bola Indonesia.
Di Liga 1 2019, skuat PSS Sleman tak bisa mentereng jika dibandingkan tim lain.
(Baca Juga: Amido Balde Cetak Gol Debut Lawan Persela, PSM Jaga Rekor Kandang)
Tim yang bermarkas di Stadion Maguwoharjo, Depok, Sleman, itu tak memiliki pemain bintang dalam daftar pemainnya.
Akan tetapi, kejutan bisa dihadirkan tim arahan Seto Nurdiantoro itu pada putaran pertama Liga 1 2019.
PSS Sleman sukses bertengger di posisi ketujuh pada klasemen paruh musim Liga 1 2019.
Prestasi mengejutkan PSS itu tak terlepas dari keberhasilan mereka mendulang tripoin pada putaran pertama.