Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Pelatih Sudirman Pimpin Latihan Persija Jelang Hadapi Barito Putera

Jelang menjamu Barito Putera, pelatih sementara Persija Jakarta, Sudirman terlihat langsung memimpin latihan di Lapangan PSAU, Halim Perdanakusuma

Penulis: Abdul Majid
Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Pelatih Sudirman Pimpin Latihan Persija Jelang Hadapi Barito Putera
Dok: Persija
Pelatih sementara Persija Sudirman (kiri) saat memimpin latihan Persija jelang menghadapi Barito Putera. Dok: Persija 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Jelang menjamu Barito Putera, pelatih sementara Persija Jakarta, Sudirman terlihat langsung memimpin latihan di Lapangan PSAU, Halim Perdanakusuma, Jakarta, Sabtu (21/9/2019).

Sudirman menjalani tugasnya setelah Julio Banuelos tak lagi dipercaya oleh manajemen Persija.

Dalam sesi latihan ini, Sudirman mengaku puas dengan semangat para pemain yang dipertunjukan pada sesi latihan tersebut.

Mantan asisten pelatih Tim Nasional Indonesia itu menyatakan, aura positif telah ditunjukkan para pemain untuk memetik kemenangan.

“Saya melihat para pemain bergairah untuk memberikan sesuatu yang lebih di pertandingan nanti. Para pemain dalam kondisi siap untuk memenangkan pertandingan,” ujar pelatih yang akrab disapa Coach Jenderal itu.

Sudirman menambahkan, dia memiliki cara tersendiri untuk meningkatkan semangat pemain. Ia melakukan pendekatan psikologis kepada setiap penggawa Persija.

Berita Rekomendasi

"Saya mengatakan kepada semua pemain bahwa mereka adalah tim juara. Mereka harus tampil total untuk Persija,” ujarnya.

Seperti diketahui, Persija hingga pekan ke-19 ini masih berada diperingkat ke-16 dengan mengoleksi 17 poin dari 17 laga yang mereka lakoni. Sementara itu, lawan mainnya nanti Barito Putera berada di peringkat ke-17.

Laga kontra Barito Putera akan tersaji pada Senin (23/9/2019) di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
16
11
4
1
22
11
11
37
2
Persib
15
10
5
0
28
11
17
35
3
Persija Jakarta
16
8
4
4
24
16
8
28
4
PSM Makasar
16
6
9
1
22
13
9
27
5
Borneo
16
7
5
4
23
11
12
26
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas