Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Kalah Telak dari Arema FC, Pelatih Sebut PSS Sleman Dapat Gangguan Seperti Saat Persib ke Malang

Pelatih PSS menyebut, saat tim PSS Sleman istirahat di hotel, mendapat gangguan seperti saat Persib Bandung datang ke Malang.

Penulis: Amy Happy Setyawan
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Kalah Telak dari Arema FC, Pelatih Sebut PSS Sleman Dapat Gangguan Seperti Saat Persib ke Malang
Surya/HAYU YUDHA PRABOWO
Selebrasi Makan Konate setelah mencetak gol. Arema FC berhasil menundukkan PSS Sleman dengan 4 gol tanpa balas. Di laga berikutnya, Arema akan melawan Persib Bandung. Duel yang bakal membara. 

Pelatih PSS menyebut, saat tim PSS Sleman istirahat di hotel, mendapat gangguan seperti saat Persib Bandung datang ke Malang.

TRIBUNNEWS.COM, KEPANJEN - PSS Sleman kalah telak 0-4 dari Arema FC, Selasa (24/9/2019) sore di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang. Seto Nurdiantoro, pelatih PSS Sleman, membeberkan faktor-faktor penyebab kekalahan timnya.

Ada beberapa hal penyebab PSS Sleman kalah, di antaranya faktor psikis pemain yang sudah terganggu sejak malam sebelum pertandingan.

Seto menjelaskan, sehari sebelum bermain, tepatnya saat tim PSS Sleman istirahat malam di hotel, mendapat gangguan seperti saat Persib Bandung datang ke Malang.

"Sejak awal secara mental dan psikis pemain kami sudah terganggu melihat situasi semalam sebelum bertanding," kata Seto Nurdiantoro, Selasa (24/9/2019) malam.

Tak hanya itu, ia juga mengatakan jika gol penalti pertama Arema FC yang dieksekusi Makan Konate karena pemain PSS Sleman handball di dalam kotak penalti, membuat mental pemainnya down dan permainan menjadi berantakan.

"Setelah gol itu kami seperti tidak ada organisasi. Padahal permainan awal babak pertama hingga pertengahan babak kami cukup lumayan bisa mengimbangi, tapi setelah pertengahan babak kami kacau," jelasnya.

BERITA REKOMENDASI

Lebih lanjut ia mengakui jika Arema FC memiliki pemain dan permainan di atas PSS Sleman, selain itu ia menjelaskan kekalahan ini akan jadi evaluasinya ke depan.

"Kualitas pemain dan permainan Arema lebih bagus, ini pembelajaran bagaimana kami bermain ke depan. Arema main bagus, motivasi tinggi dan serangan balik mereka bagus. Ini tanggung jawab saya dan pembelajaran untuk saya dalam memilih pemain," tutur Seto.

Berikut hal-hal menarik dari pertandingan tersebut seperti dilansir BolaSport.com:

Para Pencetak Gol

Empat gol Arema FC dicetak oleh Makan Konate dan Ridwan Tawainella pada babak pertama.


Lalu memasuki babak kedua, Rivaldi Bawuo dan Hanif Sjahbandi menambah gol bagi tuan rumah.

Menit ke-26, gelandang asal Mali milik Arema FC, Makan Konate mencetak gol pertama tuan rumah.

Halaman
123
Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo
10
6
3
1
16
6
10
21
2
Persebaya
10
6
3
1
9
5
4
21
3
Persib
10
5
5
0
18
8
10
20
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
PSM Makasar
10
4
5
1
13
6
7
17
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas