Prediksi Real Madrid vs Granada Liga Spanyol 2019, Los Blancos Wajib Waspadai Performa Tim Tamu
Prediksi Real Madrid vs Granada Liga Spanyol 2019, Los Blancos Wajib Waspadai Performa Tim Tamu.
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Gigih
"Seperti yang anda katakan, kami tidak seburuk yang dikatakan oleh orang lain diluar sana. Ini Real Madrid dan kami fokus apa yang menjadi tujuan kami serta bermain baik di lapangan," ujar Zidane.
Sang pelatih juga mengungkapkan cemoohan para fans terhadap Lucas Vazques harusnya tidak terjadi mengingat sang pemain juga sudah tampil dengan baik.
"Jika saya mengatakan cemoohan akan mempengaruhi anda, saya akan berbohong. Mereka tentu memengaruhi anda, tetapi anda harus menerimanya," ungkap Zizou.
"Lucas juga telah melakukan beberapa hal dengan baik, anda harus segera bereaksi dan itulah yang ingkin kami lihat untuk kebaikan tim ini," tambahnya.
Zidane juga berbicara perihal terkait potensi Eder Militao yang bisa tampil di posisi bek sayap bagi timnya.
"Militao adalah pilihan, dia adalah pemain bertahan dan ia mampu bermain sebagai bek sayap kanan. Tentu itu keuntungan bagi opsi tambahan kami," pungkas Zidane.
Saat sesi latihan tim berlangsung beberapa pemain masih dalam program pemulihan seperti Marco Asensio, Nacho, dan Ferland Mendy.
Sedangkan Marcelo berlatih secara terpisah karena belum fit, dan beberapa pemain lainnya sudah siap tempur melawan Granada.
Baca: Eden Hazard dan Kesalahan Marcelo yang Bikin Real Madrid Kebobolan
Baca: Tekad Eden Hazard Buktikan Diri di Real Madrid
5 Pertandingan Terakhir Real Madrid:
(1/10/19) Real Madrid 2-2 Club Brugge
(29/9/19) Real Madrid 0-0 Atletico Madrid
(26/9/19) Real Madrid 2-0 Osasuna
(23/9/19) Sevilla 0-1 Real Madrid
(19/9/19) Paris Saint-Germain 3-0 Real Madrid