Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Persebaya Kalahkan PSM Makassar, Aji Santoso Bersyukur Meski Tanpa Sejumlah Pilar

Selain itu, Aji Santoso mengaku tetap percaya kepada para pemain sehingga mampu memenangkan pertandingan.

Penulis: Atreyu Haikal Rafsanjani
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Persebaya Kalahkan PSM Makassar, Aji Santoso Bersyukur Meski Tanpa Sejumlah Pilar
TRIBUN KALTIM/FACHMI RACHMAN
Pemain Persebaya Surabaya merayakan gol ke gawang PSM Makassar dalam pertandingan laga tunda Liga 1 di Stadion Batakan Balikpapan, Kamis (14/11/2019). Persebaya akhirnya memenangkan laga melawan PSM Makassar dengan skor ketat 3-2. TRIBUN KALTIM/FACHMI RACHMAN 

Pasca pertandingan, Pelatih Persebaya, Aji Santoso, bersyukuk mampu menang meskipun komposisi pemain tidak lengkap.

TRIBUNNEWS.COM - Persebaya Surabaya mampu memenangkan pertandingan melawan PSM Makasssar dalam laga tunda pekan ke-26 Liga 1 2019 yang berlangsung di Stadion Batakan, Balikpapan, Kamis (14/11/2019).

Pertandingan itu dimenangkan Persebaya dengan skor tipis 3-2.

Gol dari Persebaya Surabaya dicetak oleh David da Silva di menit 27 dan 59 serta satu gol dari Diogo Campos di menit 67.

Sedangkan gol dari PSM dicetak oleh Rasyid Bakri di menit 39 dan Amido Balde di menit 81.

Pasca pertandingan, Pelatih Persebaya, Aji Santoso, bersyukuk mampu menang meskipun komposisi pemain tidak lengkap.

“Kami bersyukur bisa mendapatkan poin penuh. Padahal komposisi pemain kami tidak komplit,” ujar Aji dilansir laman resmi Persebaya.

Berita Rekomendasi

Selain itu, mantan pelatih Persela Lamongan ini mengaku tetap percaya kepada para pemain sehingga mampu memenangkan pertandingan.

“Kami kehilangan Yama, Dutra, Osvaldo, dan Rian. Bahkan kondisi dari Irfan Jaya, David da Silva juga belum fit 100 persen."

"Tetapi saya memberi kepercayaan kepada pemain-pemain lainnya. Alhamdulillah dijawab dengan baik oleh pemain,” imbuhnya.

Pemain Persebaya Surabaya merayakan gol ke gawang PSM Makassar dalam pertandingan laga tunda Liga 1 di Stadion Batakan Balikpapan, Kamis (14/11/2019). Persebaya akhirnya memenangkan laga melawan PSM Makassar dengan skor ketat 3-2. TRIBUN KALTIM/FACHMI RACHMAN
Pemain Persebaya Surabaya merayakan gol ke gawang PSM Makassar dalam pertandingan laga tunda Liga 1 di Stadion Batakan Balikpapan, Kamis (14/11/2019). Persebaya akhirnya memenangkan laga melawan PSM Makassar dengan skor ketat 3-2. TRIBUN KALTIM/FACHMI RACHMAN (TRIBUN KALTIM/FACHMI RACHMAN)

Meskipun mampu menang, Aji tetap akan melakukan evaluasi karena sempat kebobolan dua gol.

“Memang kami menang, tetapi kebobolan dua gol. Seharusnya memang ada reaksi dari pemain untuk mencegah terjadinya gol itu."

“Kami akan melakukan evaluasi secepatnya. Yang jelas poin tiga ini akan dapat mengangkat mental pemain. Karena dalam dua laga terakhir kami meraih empat angka. Ini cukup bagus untuk mengarungi laga berikutnya,” tegas Aji.

Sementara itu, bek Persebaya, Mokhamad Syaifuddin merasa bahagia timnya mampu memenangkan pertandingan.

Pemain Persebaya Surabaya merayakan gol ke gawang PSM Makassar dalam pertandingan laga tunda Liga 1 di Stadion Batakan Balikpapan, Kamis (14/11/2019). Persebaya akhirnya memenangkan laga melawan PSM Makassar dengan skor ketat 3-2. TRIBUN KALTIM/FACHMI RACHMAN
Pemain Persebaya Surabaya merayakan gol ke gawang PSM Makassar dalam pertandingan laga tunda Liga 1 di Stadion Batakan Balikpapan, Kamis (14/11/2019). Persebaya akhirnya memenangkan laga melawan PSM Makassar dengan skor ketat 3-2. TRIBUN KALTIM/FACHMI RACHMAN (TRIBUN KALTIM/FACHMI RACHMAN)
Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo
10
6
3
1
16
6
10
21
2
Persebaya
10
6
3
1
9
5
4
21
3
Persib
10
5
5
0
18
8
10
20
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas