Prediksi PSIS vs Bali United Liga 1 2019: Kondisi Tim, Rekor Pertemuan, dan Prediksi Line-up
Simak kondisi tim, rekor pertemuan hingga prediksi susunan pemain pertandingan antara PSIS Semarang kontra Bali United dalam berita ini.
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
Namun Banur sudah menyiapkan pengganti yang bisa menuutup absennya Frendi.
"Sejauh ini baru Frendi saja, yang lain untuk sementara ini kelihatannya fit semua."
"Tapi kita ada Tahar yang di lini belakang bisa multifunction. Bisa di stopper, tapi bisa juga di fullback," ujar pelatih berusia 63 tahun tersebut, Senin (11/11/2019).
Selain itu, gelandang serang andalan tim berjuluk Mahesa Jenar ini, Septian David Maulana, diragukan tampil karena dipanggil timnas senior Indonesia.
"David sore ini dia datang latihan. Ya benar dia memang dipanggil Timnas. Tapi saya tidak tau prosesnya bagaimana, apakah dilepas atau tidak."
"Tergantung manajemen. Kalau saya sebagai pelatih disisi lain saya bangga, disisi lain saya perlu dia. Nah, keputusannya ada di manajemen," ugkap Banur.
Di pertemuan pertama lalu, tim Serdadu Tridatu sukses meraih kemenangan atas tim Mahesa Jenar dengan skor 1-0 lewat gol tunggal Ilija Spasojevic.
Sementara itu pada pertemuan terakhir kedua tim di Stadion Moch. Soebroto, skor imbang tanpa gol menjadi hasilnya.
Lima Pertemuan Terakhir PSIS Semarang:
(6/11/2019) Persib Bandung 2 - 1 PSIS Semarang
(2/11/2019) PSIS Semarang 3 - 0 PSS Sleman
(26/10/2019) PSIS Semarang 2 - 2 Borneo FC
(22/10/2019) Barito Putera 2 - 0 PSIS Semarang
(18/10/2019) Persela Lamongan 0 - 1 PSIS Semarang
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.