Prediksi Susunan Pemain Persija vs Persipura Liga 1, Tavares Pantang Remehkan Tim Tamu
Simak prediksi susunan pemain pertandingan antara Persija Jakarta melawan Persipura Jayapura dalam lanjutan Liga 1 2019, Kamis (28/11/2019) di sini.
Penulis: Atreyu Haikal Rafsanjani
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
Sedangkan di sisi Persipura, Pelatih tim Mutiara Hitam, Jacksen F Tiago, mengatakan sudah memiliki data dan menganalisis Macan Kemayoran karena memiliki staff khusus.
"Mengenai pemain yang ada di Persija, seperti biasa kami punya staf yang membantu dengan menganalisis tim lawan," ujar Jackes dilansir TribunJakarta.
Dia menjelaskan persija memiliki banyak pemain yang harus diwaspadai.
"Semua perencanaan, latihan, maupun pertandingan berdasarkan data-data itu."
"Mereka punya Xandao (Alexandre Luiz Reame) yang pernah beberapa kali bisa mencetak gol," ujarnya menambahkan.
"Mereka punya Riko (Simanjuntak), Rohit (Chand), cukup banyak pemain Persija yang harus diwaspadai,"
Namun Jacksen tidak memungkiri timnya juga sudah mengantisipasi Marko Simic.
Hal itu dikarenakan Simic merupakan topskor sementara Liga 1 dengan 24 gol.
"Pasti Simic menjadi catatan buat kami juga. Tetapi, Persija bukan cuma Simic seorang saja. Mereka punya 11 pemain yang cukup berbahaya," ujar Jacksen.
Sedangkan Ia sudah menyiapkan timnya untuk mengantisipasi serangan Persija.
"Kami menyiapkan tim untuk menghadapi kekuatan-kekuatan yang ada di tubuh Persija."
"Mau di tengah, mau di depan, maupun pemain belakang yang bisa mengancam kami," ucapnya.
Di klasemen sementara Liga 1, Persipura saat ini masih berada di posisi ketiga dengan 44 poin.
Kemenangan dibutuhkan tim Mutiara Hitam demi mengejar Borneo yang berada di atasnya yang hanya berjarak satu poin.