Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Persebaya Vs Bhayangkara FC: Recovery, Skuat The Guardian Berendam Jelang Laga

Bhayangkara FC datang ke Surabaya punya modal bagus. Setidaknya dari empat laga terakhir, Bhayangkara FC selalu meraih kemenangan

Penulis: Abdul Majid
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Persebaya Vs Bhayangkara FC: Recovery, Skuat The Guardian Berendam Jelang Laga
Dok: Bhayangkara FC
Anderson Salles dan Bruno Matos saat berendam di kolam renang setibanya di Surabaya, Jumat (6/12/2019). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

 

 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Skuat Bhayangkara FC, Jumat (6/12/2019) siang telah tiba di Surabaya. 

Kehadiran tim berjuluk The Guardian di Kota Pahlawan untuk melakoni pertandingan Liga 1 pekan ke-31 kontra Persebaya Surabaya di Stadion Gelora Bung Tomo, Minggu (8/12/2019).

Setibanya di Surabaya, anak asuh Paul Munster belum berlatih di lapangan. Mereka hanya menjaga kondisi tubuh dengan berendam di kolam renang.

Program latihan ini dilakukan untuk memulihkan kondisi para pemain Bhayangkara FC yang baru saja menjalani laga kontra Persija dua hari silam.

Berita Rekomendasi

Jadwal Siaran Langsung Sepakbola Akhir Pekan Ini: Man City Vs Man United, Lazio Vs Juve Live RCTI

Timnas Indonesia U-23 Vs Myanmar, Kapten Skuat Garuda: Bukan Soal Uang atau Bonus

Ungkap Dua Peran Pemain Senior di Timnas Indonesia U-23, Indra Sjafri: Andai Evan Dimas Cetak Gol

Top Scorer SEA Games 2019, Striker Timnas Indonesia U-23 Ini Sama Tajam dengan Seisi Skuat Malaysia

Seperti diketahui, hingga pekan ke-31 ini The Guardian sukses tembus ke papan atas, peringkat keempat. Sementara Persebaya berada diposisi kesembilan.

Soal target lawan Persebaya Surabaya, Paul Munster beraharap Adam Alis dkk. mampu menjaga hasil kemenangan yang telah didapatkan di laga-laga sebelumnya. 

Seperti diketahui, Bhayangkara FC datang ke Surabaya punya modal bagus. Setidaknya dari empat laga terakhir, Bhayangkara FC selalu meraih kemenangan.

“Kami fokus per pertandingan. Saya mau para pemain bisa tetap menjaga mentalitas kemenangan mereka di setiap pertandingan,” kata Paul Munster.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas