Skuat Persebaya Surabaya Bertabur Pemain Muda
Taburan pemain muda hiasi skuat Persebaya untuk kompetisi 2020, ada Supriadi, Ernando, Rizky yang berusia di bahawah 20 tahun, hingga Rachmat Irianto.
Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Husein Sanusi
TRIBUNNEWS.COM - Persebaya bergerak cepat dalam transfer pemain sebelum kompetisi 2020 bergulir.
Setelah menyeleksi pemain mana yang dipertahankan hingga punggawa anyar yang didatangkan, kini Persebaya merilis pemain junior yang dipromosikan ke tim senior.
Musim lalu, skuat Bajol Ijo dihuni oleh empat pemain junior.
Mereka adalah Koko Ari Araya (belakang, Muhammad Kemaluddin (gelandang), Zulfikar Akhmad Medianar Arifin (gelandang), dan Muhammad Supriadi (penyerang).
Keempat pemain muda Bajol Ijo di atas tergabung dalam tim U-19 yang berhasil membawa Persebaya meraih gelar Elite Pro Academy U-20.
Untuk kompetisi 2020, ada 7 pemain muda Persebaya yang berada di tim senior.
Ketambahan Ernando Ari Sutaryadi (kiper) dan Rizky Ridho (belakang). Mereka berasal dari tim U-20 Persebaya.
Keenam pemain ini berada di bawah usia 20 tahun, tiga diantaranya, Supriadi, Ernando, dan Rizky tergabung dalam Timnas Indonesia U18.
"Persebaya punya banyak talenta, tentu saja itu harus dimaksimalkan," ucap Aji Santoso, pelatih Persebaya, dikutip dari situs resmi klub.
"Saya sudah mengamati penampilan mereka, punya potensi yang sangat besar. Supriadi misalnya, dia pemain yang pintar dan punya skill," lanjut mantan kapten Bajol Ijo di era 1990an akhir itu.
Pemain muda yang ketujuh ada nama Rachmat Irianto yang usianya 20 tahun
Atas dari itulah, Aji memberikan kepercayaan kepada pemain muda Persebaya untuk turut serta dalam kompetisi 2020, baik di Liga 1, Piala Indonesia, Piala Presiden, maupun ASEAN Club Championship 2020.
Secara tegas pelatih kelahiran Malang tersbut menegaskan akan memberikan kesempatan besar kepada pemain muda Bajol Ijo.
"Jadi baik pemain senior dan pemain muda, sama-sama memiliki kesempatan. Dengan catatan, di latihan serius, dia menunjukkan kemampuan bagus pada latihan, pasti kesempatan itu akan datang," tutur Aji, dikutip dari Tribun Jatim.