Faktor yang Membuat Bambang Pamungkas Dinilai Layak Jadi Manajer Baru Persija Jakarta
nama Bambang Pamungkas mulai ramai diperbincangkan menjadi sosok yang paling tepat menggantikan posisi Ardhi Tjahjoko.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Wahyu Septiana
TRIBUNNEWS.COM - Ardhi Tjahjoko mendukung sosok Bambang Pamungkas menjadi penerusnya sebagai manajer tim Persija Jakarta di kompetisi musim depan.
Pria berpangkat Marsekal Pertama (Marsma) TNI AU itu sudah memutuskan mundur dari jabatannya sebagai manajer Persija, pada Senin (13/1/2020) kemarin.
Seperti diketahui, Ardhi Tjahjoko sudah mengemban jabatan sebagai manajer tim Persija sejak tiga musim terakhir.
Baca: Usai Gaet Eks-Juventus, Kini Persija Bidik Mantan Pilar AC Milan
Baca: Persija Jakarta Kedatangan 2 Pemain Baru di Hari Kedua Latihan: Satu Pemain Senior Merapat
Baca: Bursa Transfer Liga 1: Persik Kediri Bergeliat, Eks-Pemain Persebaya dan Arema Dikabarkan Merapat
Baca: Gelandang Serang Eks-Persebaya Tak Menolak Jika Persela Lamongan Sodorkan Kontrak
Baca: Kabar Populer Arema: Rumor Gabungnya Eks-Bek Liverpool Hingga Kedatangan Mario Gomez
Keputusan melepas jabatan sebagai manajer Persija sudah dipertimbangkan secara matang-matang oleh pria kelahiran Madiun, Jawa Timur, tersebut.
Setelah tidak lagi menjabat manajer Persija, Ardhi belum mendapatkan informasi dari manajemen klub mengenai sosok penggantinya.
Manajemen Persija masih mencari sosok yang tepat pengganti Ardhi Tjahjoko.
"Jujur saja, saya sebenarnya belum tahu siapa yang akan menjadi manajer Persija Jakarta pengganti saya," kata Ardhi Tjahjoko saat dikonfirmasi.
Di sisi lain, nama Bambang Pamungkas mulai ramai diperbincangkan menjadi sosok yang paling tepat menggantikan posisi Ardhi Tjahjoko.
Sosok pria yang akrab disapa Bepe itu dinilai sudah pantas mengemban tugas menjadi manajer Persija.
Secara umum, Ardhi tidak mempermasalahkan jika Bepe menjadi penerusnya menjadi manajer Persija.
"Kalau Bepe, ya mungkin saja bisa. Bagi saya tidak masalah kalau Bepe yang gantikan saya, menurut saya malah bagus," paparnya.
Pengalaman yang dimiliki Bambang Pamungkas diharapkan bisa menjadi pembimbing bagi tim Persija Jakarta.
Selain itu, sosok Bepe sudah lama berada di dalam tim dan sudah mengetahui semuanya tentang Persija Jakarta.
Untuk itu, Ardhi sangat mendukung jika manajemen Persija akhirnya menunjuk sosok Bepe sebagai manajer.
"Bepe kan juga mantan pemain Persija Jakarta, tentunya dia sangat mengetahui tentang keadaan tim di samping dapat memberikan masukan juga. Selain itu semua pemain masih respek terhadap Bepe," tutur Ardhi.
Di sisi lain, kabar penunjukan Bepe sebagai manajer baru diperkuat dengan kehadirannya pada saat latihan perdana di Lapangan PS AU TNI, Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Senin (13/1/2020) kemarin.
Saat itu, Bepe hadir dengan menggunakan pakaian rapih dan memantau aktivitas latihan Persija Jakarta.
Hingga saat ini, petinggi klub Persija masih belum bisa dikonfirmasi dan enggan membocorkan nama baru manajer klub di musim depan.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.