Mantan Asisten Xavi dan Luis Milla Punya Target Berat Tangani PSS Sleman
Manajemen Elang Jawa menargetkan Perez supaya mampu membawa PSS Sleman finis di posisi lima besar klasemen Liga 1 2020.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
"Semua berlangsung cepat. Ini akan menjadi tantangan bagi saya," kata Eduardo Perez.
"Saya berterima kasih kepada manajemen telah memberi kepercayaan kepada saya."
Baca: Ribuan Aremania Padati Stadion Gajayana Lihat Latihan Perdana Arema FC: Penasaran Skuat Anyar
Baca: Sindiran Pedas Bobotoh Atas Bergabungnya Teja Paku Alam ke Persib Bandung
Baca: Persebaya Surabaya Masih Butuh Dua Pemain: Nama-Nama Ini Dikabarkan Jadi Incaran
"Saya juga sudah mengetahui bagaimana klub PSS Sleman ini, termasuk tekanan dari suporternya," tuturnya menambahkan.
Terkait target yang harus dipenuhi, Perez akan memikirkannya secara bertahap.
Pemilik lisensi kepelatihan A UEFA itu menyebutkan akan berusaha mewujudkan target dari manajemen dengan memenangkan setiap pertandingan.
"Saya akan memikirkan dari satu pertandingan ke pertandingan berikutnya. Jadi itu lebih bagus dan saya bisa lebih siap," katanya mengakhiri.