Hasil PSM Makassar Vs Lelanok United: Wiljan Pluim Kartu Merah, PSM Selangkah Lagi ke Piala AFC 2020
Wiljan Pluim kembali menjadi aktor di balik gol Juku Eja setelah sukses mengirim umpan yang diselesaikan oleh Ferdinand Sinaga melalui sundulan.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
TRIBUNNEWS.COM - PSM Makassar sementara unggul 2-0 atas Lalenok United di babak pertama dalam leg kedua play-off Piala AFC 2020.
Dua gol PSM Makassar ke gawang Lalenok United dicetak oleh Giancarlo Lopes (5') dan Ferdinand Sinaga (28').
PSM Makassar tampil dengan kekuatan utama melawan Lalenok United pada leg kedua play-off Piala AFC 2020 di Stadion Pakansari, Bogor, Rabu (29/1/2020).
Sebelumnya pada leg pertama yang digelar pekan lalu, skuad Juku Eja unggul dengan agregat 4-1.
PSM Makassar mengawali pertandingan hari ini dengan melakukan gebrakan di awal laga.
Baca: AC Milan Vs Juventus Bakal Tersaji di Semifinal Coppa Italia: Laga Pertama di San Siro
Baca: Foto-Foto Calon Striker Anyar Persib Tiba di Jakarta: Geoffrey Castillion Segahar Ezechiel?
Baca: Analisis Tim dengan Pertahanan dan Lini Serang Tersolid Musim 2020: Perbandingan Persib-Persebaya
Baca: Tolak Persija, Tanda-Tanda Saddil Ramdani Bakal Merapat ke Persib Bandung Kian Terang?
Baca: Daftar Pemain Persebaya untuk Musim 2020: Termasuk Dua Pemain Asing Anyar
Pemain asing anyar PSM Makassar, Giancarlo Lopes, langsung mencetak gol pembuka ketika laga baru berjalan lima menit.
Giancarlo berhasil menyelesaikan umpan yang disodorkan Wiljan Pluim melalui serangan balik cepat.
Pada menit ke-11, para pemain Lalenok United berusaha untuk melancarkan serangan dari sisi kiri pertahanan PSM Makassar.
Beruntung, aksi Miswar Saputra di bawah mistar gawang berhasil menyelamatkan Juku Eja dari serangan lawannya.
PSM Makassar tak henti dalam memberi gempuran ke gawang juara Liga Timor Leste tersebut.
Pada menit ke-16, Wiljan Pluim melepaskan tendangan keras yang masih membentur mistar gawang Lalenok United.
Dua menit berselang, Ferdinand Sinaga mencoba menanduk umpan dari Irsyad Maulana, tetapi bola mendarat tepat di pelukan kiper Lalenok United, Celestino da Costa.
Bukannya berhasil mencetak gol penyama kedudukan, para pemain Lalenok United justru semakin terpuruk setelah pasukan Bojan Hodak mencetak gol kedua pada menit ke-28.
Wiljan Pluim kembali menjadi aktor di balik gol Juku Eja setelah sukses mengirim umpan yang diselesaikan oleh Ferdinand Sinaga melalui sundulan.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.