PS Tira Persikabo Sudah Genjot Fisik Pemain, TC Tahap Kedua Dimulai 1 Februari
PS Tira Persikabo menjadi salah satu tim yang melakukan persiapan matang jelang bergulirnya Liga 1 2020.
Editor: Toni Bramantoro
Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Yudistira Wanne
TRIBUNNEWS.COM, BOGOR - PS Tira Persikabo menjadi salah satu tim yang melakukan persiapan matang jelang bergulirnya Liga 1 2020.
Tim besutan Igor Nikolayevich Kriushenko itu baru saja menyelesaikan training camp (TC) tahap pertama yang dimulai 17 Januari lalu.
Dalam TC tahap pertama itu, mantan pelatih Timnas Belarusia itu menggeber fisik para punggawanya agar kembali ke performa maksimal pasca libur kompetisi.
Rencananya, tim berjuluk Laskar Padjajaran itu akan menggelar TC tahap 2 yang dilaksanakan 1 Februari 2020 esok.
Dalam TC tahap 2 tersebut, tim PS Tira Persikabo diagendakan akan melakoni empat laga uji coba yang tujuannya untuk mengukur kemampuan pemainnya.
Persiapan matang yang dilakukan PS Tira Persikabo bukanlah tanpa alasan. Sebab, manajemen tim telah memasang target agar tim yang berasal dari Bumi Tegar Beriman tersebut mampu bersaing di papan atas klasemen Liga 1 2020.
Guna mencapai target yang ditentukan, manajemen PS Tira Persikabo telah berhasil mendatangkan tiga pemain asing anyar yakni Petteri Pennanen, Alex Dos Santos Goncalves dan Artyom Filiposyan.
Sedangkan satu pemain asing lainnya yaitu Ciro Henrique Alves telah terlebih dahulu melakukan perpanjangan kontrak.
Sementara, untuk pemain naturalisasi, manajemen PS Tira Persikabo mampu mendatangkan mantan pemain Persija Jakarta, Silvio Escobar.
Tak hanya itu, beberapa pemain lokal di antaranya Arthur Barrios Bonai, Kalvin Wopi, Hendra Adi Bayauw, Aditya Putra Dewa, Ikhwan Ciptady Muhammad dan penjaga gawang Dwi Kuswanto siap berkontribusi untuk mengantarkan tim PS Tira Persikabo meraih prestasi.
Selain itu, PS Tira Persikabo berhasil kemabli memulangkan Izmy Yaman Hatuwe, Gustur Cahyo Putro, Ahmad Noviandani, dan Muhammad Dimas Drajad.
Dengan materi pemain seperti ini, Igor Nikolayevich Kriushenko optimistis bahwa PS Tira Persikabo mampu bersaing di papan atas kalsemen Liga 1 2020.
Daftar pemain yang bertahan di PS Tira Persikabo:
Manahati Lestusen
Abduh Lestaluhu
Syahrul Fadillah (PG)
Andy Setyo Nugroho
Rezky Ikhwan
Munadi
Muhammad Guntur Triaji
Muhammad Rifad Marasabessy
Herwin Tri Saputra
Didik Wahyu
Wawan Febriyanto
Rony Sugeng Aryanto
Ciro Henrique Alves
Ahmad Noviandani
Dimas Drajad
Daftar pemain baru asing:
Alex Dos Santos Goncalves
Petteri Pennanen
Artyom Filiposyan
Daftar pemain baru lokal:
Arthur Barrios Bonai
Kalvin Wopi
Hendra Adi Bayauw
Aditya Putra Dewa
Ikhwan Ciptady Muhammad
Dwi Kuswanto (PG)
Gustur Cahyo Putro
Pemain baru naturalisasi:
Silvio Escobar
Pemain keluar dari PS Tira Persikabo:
Prisca Elisa Womsiwor
Sansan Fauzi Husaeni
Angga Saputra (PG)
Teguh Amirudin (PG)
Vava Mario Yagalo
Zoubairou Garba
Derry Herlangga
Muhamad Kasim Slamat
Tanjung Sugiarto
Loris Arnaud
Osas Saha
Parfait Louise Essengue
Khurshed Beknazarov
Mahdi Fadli Albaar
Ryan Kurnia