Statistik Bruno Fernandes, Kebutuhan yang Dicari Manchester United?
Statistik Bruno Fernandes, analisi menurut mantan pelatih Sporting CP, hingga awal mula cintanya terhadap The Red Devils.
Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Sri Juliati
TRIBUNNEWS.COM - Manchester United telah resmi mendatangkan Bruno Fernandes dari Sporting Lisbon dalam bursa transfer musim dingin Eropa pada Januari 2020.
Menurut pemberitaan BBC, harga yang ditebus Manchester United untuk mendatangkan kapten Sporting Lisbon itu mencapai 55 juta euro dengan kontrak lima tahun di Old Trafford Stadium.
Angka tersebut bisa mencapai 80 juta euro jika Brune Fernandes berhasil membawa The Red Devils -julukan Manchester United- menjuarai Premier League dan tampil di kancah Eropa.
Namun, apakah sebanding harga yang harus dikeluarkan Man United untuk Bruno Fernandes?
Mengingat Man United cukup royal bila ingin mendatangkan pemain ke Old Trafford, seperti Harry Maguire, dan Aaron Wan Bissaka.
Berikut statistik Bruneo Fernandes bila dibandingkan dengan pemain Manchester United.
Salah satu tim raksasa Premier League, Manchester United tengah labil dalam perburuan gelar musim ini.
Konsistensi untuk meraih kemenangan sulit dicapai seiring dengan pilar penting mereka yang cedera.
Kehadira sosok Bruno Fernandes digadang-gadang bisa menjadi solusi, ditengah permasalahan Man United saat ini.
Bruno Fernandes bisa bermain sebagai gelandang serang, tengah, dan second striker.
Namun dia lebih acap kali berperan sebagai gelandang serang, menurut statistik Transfermarkt.
Bila produktivitas gol Bruno Fernandes dibandingkan dengan Rashford memang jauh berbeda.
Bruno mengemas 8 gol sementara Rashford telah menghasilkan 14 gol musim ini, menurut statistik Squawka.
Pemain Timnas Portugal sejak U19 itu lebih unggul daripada pemain tengah Manchester United.