Berita Persib Bandung: Target Febri 'Bow' Hariyadi & Harapan Teja Paku Alam
Dua pemain andalan Persib Bandung, yakni Febri Hariyadi dan Teja Paku Alam memberikan pernyataan terkait target dan harapannya untuk Pangeran Biru
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
TRIBUNNEWS.COM - Dua pemain andalan Persib Bandung, yakni Febri Hariyadi dan Teja Paku Alam memberikan pernyataan terkait target dan harapannya untuk Pangeran Biru di musim 2020.
Musim ini, Persib Bandung nampak serius melakukan persiapan jelang bergulirnya kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia.
Sejumlah laga uji coba telah dilalui tim asuhan Robert Alberts tersebut.
Terakhir, Persib Bandung berhasil mengalahkan PSKC Cimahi dengan skor 3-0 saat bertanding di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Sabtu (8/2/2020).
Baca: Jelang Uji Coba Persis Solo vs Persib Bandung, Kondisi Fisik Pemain Laskar Sambernyawa Masih 70%
Baca: Gelisah Pemain Incaran Bakal Hilang, Bobotoh Lontarkan Sindiran Buat Persib Bandung
Febri Hariyadi yang memiliki sapaan akrab 'Bow' itu menargetkan mampu membawa tim kebangaannya itu meraih gelar Liga 1 musim 2020.
Selain itu, ia bertekad mampu memberikan penampilan terbaiknya, melebihi kontribusi yang ia berikan di Liga 1 musim 2019.
"Target pribadi, yang jelas saya ingin selalu bisa memberikan kontribusi, bermain maksimal untuk tim lebih baik dari tahun kemarin, dan bisa membawa PERSIB juara di tahun 2020,' ujar Bo seperti yang dilansir dari laman resmi Persib Bandung.
Musim lalu, Febri Hariyadi mampu mencetak 9 gol dari 28 laga yang dimainkannya selama 2.331 menit.
Produktivitas gol pada musim 2019 adalah pencapaian terbaik Bow bersama Persib Bandung.
Tak hanya piawai dalam menceploskan si kulit bundar, ia mampu memberikan lima assist yang berbuah gol bagi rekan-rekannya.
Baca: Daftar Klub Liga 1 2020 yang Miliki Skuat Termahal: Persija dan Arema FC Masuk 5 Besar, Persib?
Baca: Daftar Klub Liga 1 2020 yang Miliki Skuat Termahal: Persija dan Arema FC Masuk 5 Besar, Persib?
Disinggung mengenai target gol yang akan diciptakannya untuk musim 2020, pemain yang tergabung di timnas Indonesia itu mengaku tak terlalu memikirkan capaian pribadi.
Menurutnya gol atas namanya merupakan bonus bagi kerja keras yang telah dilakukannya.
"Gol adalah bonus kerja keras bagi saya," pungkas Febri 'Bow' Hariyadi.
Ia mendapatkan menit bermain reguler di bawah tim asuhan Djadjang Nurdjaman di musim 2017.
Coach Djanur memberikan kesempatan bermain bagi Bow selama 1.822 menit dalam 21 penampilannya.
Kepercayaan pelatih yang kini menukangi Barito Putera dibayar oleh Febri dengan lesakan empat gol.
Penampilan Bow sempat menurun dibawah asuhan Mario Gomez.
Pelatih asal Argentina itu memberikan 17 penampilan bagi Febri dan hanya sanggup mengemas satu gol.
Selain Febri Hariyadi, Teja paku Alam juga memberikan harapannya yang musim ini menjadi rekrutan anyar Persib Bandung.
Baca: Duet Maut Persib Bandung akan Kembali Diberikan Kepercayaan Ladeni Tim Asuhan Djadjang Nurdjaman
Baca: Persib Bandung Gunakan Catenaccio saat Kalahkan PSKC Cimahi, Eksperimen yang Berbuah Manis
Musim lalu, penjaga gawang timnas Indonesia itu merumput bersama Semen Padang.
Berkat penampilan ciamiknya, Persib Bandung akhirnya memutuskan untuk mengkontrak penjaga gawang berusia 25 tahun itu.
Kendati Persib Bandung telah memiliki empat kiper, Teja Paku Alam mengaku akan memberikan penampilan terbaiknya guna mendapatkan posisi utama.
Musim ini Persib bandung memiliki lima penjaga gawang, meliputi I Made Wirawan, Aqil Savik, Dhika Bayangkara, Teja Paku Alam dan M. Natshir.
Ia juga menyinggung tak ingin mengecewakan bobotoh yang telah memberikan kepercayaan kepada dirinya.
"Insya Allah kalau dipercaya main, saya ingin memberikan penampilan terbaik. Mudah-mudahan bisa menjawab harapan bobotoh," pungkas Teja Paku Alam.
Persib Bandung dalam waktu dekat memiliki agenda laga uji coba kontra tim asal banjarmasin, yakni barito Putera.
Laga Persib Bandung kontra Barito Putera akan beerlangsung pada, Selasa (11/2/2020).
(Tribunnews.com/Giri)