Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Hasil Bola Hari Ini: Persib Bandung, Persija Jakarta, Bali United, hingga Arema FC Raih Kemenangan

Empat tim kasta tertinggi sepak bola berhasil meraih kemenangan dalam berbagai ajang berbeda pada hari ini, Selasa (11/2/2020).

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Hasil Bola Hari Ini: Persib Bandung, Persija Jakarta, Bali United, hingga Arema FC Raih Kemenangan
twitter.com/CopaAmerica
Hasil Bola Hari Ini, Persib Bandung, Persija Jakarta, Bali United, hingga Arema FC Raih Kemenangan 

TRIBUNNEWS.COM - Empat tim kasta tertinggi sepak bola berhasil meraih kemenangan dalam berbagai ajang berbeda pada hari ini, Selasa (11/2/2020).

Sebagai contoh, Persija Jakarta dan Arema FC sama-sama mendulang kemenangan dalam laga perdana keikutsertaan keduanya dalam ajang Piala Gubernur Jatim 2020.

Bali United yang tengah berjuang di kompetisi Asia juga mampu meraih kemenangan krusial saat menjamu Than Quang Ninh di laga pembuka Piala AFC 2020.

Sementara itu, Persib Bandung juga mampu meraih kemenangan atas Barito Putera dalam sebuah laga ujicoba jelang bergulirnya Liga 1 2020.

Baca: Sudah Dapat Izin, Laga Persis Solo vs Persib Bandung akan Tetap Digelar di Stadion Manahan

Hattrick Marko Simic Sempurnakan Langkah Awal Macan Kemayoran

Persija Jakarta mampu mendulang kemenangan atas Persela Lamongan dalam laga perdana Piala Gubernur Jatim 2020, Selasa (11/2/2020) sore.

Dalam laga yang berlangsung di Stadion Kanjuruhan tersebut, Persija yang kini diarsiteki oleh Sergio Farias menaklukan Persela lewat skor 4-1.

Berita Rekomendasi

Empat gol kemenangan tim Macan Kemayoran dicetak melalui hattrick Marko Simic dan satu gol dari Novri Setiawan.

Sementara itu, gol hiburan dari tim Laskar Joko Tingkir dihasilkan oleh Rafinha.

Kemenangan tersebut juga terasa special mengingat laga tersebut menjadi momen debut beberapa wajah baru yang menghiasi tim Persija Jakarta.

Tak terkecuali bagi Sergio Farias yang didapuk sebagai pelatih tim Macan Kemayoran.

Beberapa pemain baru juga melakoni debutnya seperti Evan Dimas Darmono, Marco Motta, Alfath Fathier, dan Otavio Dutra.

Sejak awal pertandingam Persija Jakarta yang kini diarsiteki oleh Sergio Farias langsung bermain dengan tempo tinggi.

Baca: RESMI: Daftar 34 Pemain Timnas Indonesia yang Ikuti TC, Persib Kirim 1 Wakil, Dominasi Bali United

Keberadaan Riko Simanjuntak dan Novri Setiawan yang beroperasi di sisi sayap menjadi andalan utama tim Macan Kemayoran.

Gol pemecah kebuntuan laga ini akhirnya diciptakan oleh Marko Simic lewat sundulan mautnya pada menit ke-17.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas