Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Persija Jakarta Vs Arema FC: Evan Dimas Minta Skuatnya Fokus Perbaiki Kesalahan

Evan Dimas meminta kepada rekan-rekannya tidak terlena dengan hasil kemenangan di laga menghadapi Sabah FA.

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Persija Jakarta Vs Arema FC: Evan Dimas Minta Skuatnya Fokus Perbaiki Kesalahan
media persija
Pemain baru Persija Jakarta, Evan Dimas saat menjalani latihan perdana di Lapangan PSAU TNI AU, Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Jumat (17/1/2020). (Media Persija) 

Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Wahyu Septiana

TRIBUNNEWS.COM, MALANG - Playmaker Persija Jakarta, Evan Dimas Darmono senang bisa membantu timnya meraih kemenangan pada saat berjumpa dengan tim Malaysia, Sabah FA.

Pada laga tersebut, skuat Macan Kemayoran berhasil menaklukan Sabah FA dengan skor 2-0 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Kamis (13/2/2020) sore WIB.

Evan Dimas menilai, kemenangan Persija Jakarta sangat penting untuk bisa mengamankan satu tempat melangkah ke babak semifinal Piala Gubernur Jatim 2020.

Meski begitu, pemain kelahiran Surabaya itu meminta kepada rekan-rekannya tidak terlena dengan hasil kemenangan di laga menghadapi Sabah FA.

Baca: Skuat Persib Bandung Makin Gemuk: Ini Daftar Pemain yang Berpotensi Dipinjamkan

Baca: Geoffrey Castillion-Wander Luiz di Lini Depan, Ini Formasi Dahsyat Persib dengan 7 Pemain Asing

Baca: Cuma Butuh 26 Pemain, Robert Alberts Pangkas Skuat Persib: Siapa Ditendang?

"Pertama saya sangat bersyukur, alhamdulillah bisa diberikan kemenangan. Saya pikir kami menang tapi harus tatap fokus ke depan dan perbaiki kesalahan sebelumnya," kata Evan Dimas saat ditemui di Stadion Kanjuruhan, Malang, Kamis (13/2/2020).

Pertandingan menghadapi Arema FC akan sangat menentukan dalam perebutan posisi puncak klasemen Grup B Piala Gubernur Jatim 2020.

BERITA REKOMENDASI

"Ke depan lebih penting dari pertandingan hari ini. Kita harus fokus lagi jangan sampai lengah," imbuh mantan pemain Barito Putera tersebut.

Pertarungan Persija Jakarta selanjutnya akan menantang Arema FC pada Sabtu (15/2/2020) mendatang.

Untuk sementara, Persija Jakarta berhasil menduduki posisi puncak klasemen dengan koleksi 6 poin.

Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
11
9
1
1
21
6
15
28
2
Man. City
11
7
2
2
22
13
9
23
3
Nottm Forest
10
5
4
1
14
7
7
19
4
Brighton
11
5
4
2
19
15
4
19
5
Chelsea
10
5
3
2
20
12
8
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas