Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Fans Liverpool Meminta Timnya Tawar Kevin De Bruyne Setelah Manchester City Menerima Hukuman

Manchester City dihukum larangan bermain di kompetisi Eropa, fans Liverpool meminta timnya agar melakukan penawaran untuk Kevin De Bruyne

Editor: Bolasport.com
zoom-in Fans Liverpool Meminta Timnya Tawar Kevin De Bruyne Setelah Manchester City Menerima Hukuman
zimbio.com
Kevin De Bruyne 

TRIBUNNEWS.COM - Manchester City dihukum larangan bermain di kompetisi Eropa, fans Liverpool meminta timnya agar melakukan penawaran untuk Kevin De Bruyne.

Dilansir BolaSport.com dari Give Me Sport, Manchester City mendapat larangan bermain di semua kompetisi Eropa selama dua musim oleh pihak UEFA.

Juara bertahan Liga Inggris dinyatakan bersalah karena melakukan pelanggaran serius terhadap peraturan lisensi klub UEFA dan Financial Fair Play (FFP).

City menyatakan akan segera mengajukan banding terhadap UEFA terkait hukuman yang mereka terima.

Jika banding yang dilakukan The Citizens gagal dan mereka finis di empat besar Liga Inggris, maka slot Liga Champions mereka untuk musim depan akan diteruskan kepada klub yang finis diurutan kelima klasemen akhir.

Tentu hal tersebut sangat memberatkan untuk publik Etihad, yang selama beberapa tahun terakhir sangat mengidam-idamkan untuk bisa meraih trofi paling bergengsi di benua biru.

Berbagai reaksi ditunjukkan oleh kalangan penggemar sepak bola baik dari fans Manchester City maupun dari fans rival mereka salah satunya termasuk dari fans Liverpool.

Berita Rekomendasi

Melalui akun media sosial, fans The Reds ramai memberikan tanggapan mereka terkait dengan hukuman yang diterima City.

BACA HALAMAN BERIKUTNYA >>>

Sumber: BolaSport.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas