Prediksi Line-up Gent vs AS Roma Liga Europa, Fonseca tak Ingin Bermain Bertahan
Pelatih AS Roma, Paulo Fonseca enggan bermain bertahan meskipun sudah unggul di agregat saat melawan Gent, Juma (28/2/2020) dini hari nanti.
Penulis: Atreyu Haikal Rafsanjani
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
Dirinya menganggap Liga Europa tidak bisa dianggap remeh dan tidak boleh kehilangan fokus karena sudah memasuki babak eliminasi.
"Ini adalah fase eliminasi Liga Europa, jadi ini jika diandaikan adalah lari sprint bukan marathon karena dtentukan hanya dalam dua laga."
"Satu tim akan lolos, satunya akan keluar, itulah mengapa saya menikmati pertandingan yang terbuka dari Liga Europa ini," ungkap mantan pelatih Braga itu.
Sementara pelatih Gent, Jess Thorup masih menyesalkan kekalahan di leg pertama dan berniat membalas di leg kedua nanti.
"Jika seseorang menanyakan pada saya beberapa bulan lalu tentang kami akan melawan Roma, saya akan mengatakannya itu akan sangat sulit."
"Setelah laga pekan kemarin kami merassa kecewa, kami bermain bagus dan sangat disayangkan kami tidak mencetak gol," ungkapnya.
Baca: Komentar Gabriel Jesus & De Bruyne, Pahlawan Kemenangan Manchester City Tenggalamkan Real Madrid
Baca: Casemiro Sesumbar hingga Kekesalan Zinedine Zidane Warnai Kekalahan Real Madrid atas Manchester City
Dirinya berniat untuk bisa membalaskan kekalahan dan berambisi memenangkan pertandingan leg kedua.
"Kami sangat berambisi dan ekspektasi kami jelas untuk bisa mendapatkan beberapa kesempatan nantinya," tegas Thorup.
Dirinya pun menegaskan tak akan berhenti berjuang sekalipun AS Roma bisa menambah keunggulan.
Thorup juga nemegaskan igin menaikkan level timnya yang ia anggap sudah menjadi yang terbaik di Belgia.
"Ini akan menjadi sulit dan kami harus mencetak gol, jika Roma mencetak tiga, kami harus lebih dari itu, itulah mental yang kami miliki saat ini."
"Kami adalah yang terbaik di Belgia, kami akan bermain di seluruh Belgia dan ingin menunjukkan kami akan naik di level yang berbeda," tegas sang pelatih.
Sedangkan mengenai taktik timnya, Thorup masih belum ingin membeberkan rencananya untuk melawan Roma.
"ini tidak benar jika berbicara taktik sekarang, kami harus mencetak gol, meskipun itu kami harus mencetak di menit 80 kami bisa mencetak gol kedua di sisa waktu yang ada."