Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Persebaya Vs Persipura: Aji Santoso Buka Peluang Rotasi, Pemain Muda Berbakat Bakal Mencuat?

Rotasi bagi Aji Santoso bukan hal baru, bersama Persebaya sejak pertengahan musim 2019 lalu Hasilnya, sejumlah nama pemain muda mencuat

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Persebaya Vs Persipura: Aji Santoso Buka Peluang Rotasi, Pemain Muda Berbakat Bakal Mencuat?
SURYA.co.id/HABIBUR ROHMAN
Aji Santoso ingin curi poin penuh di kandang lawan, Persebaya Surabaya akan memeragakan strategi ini menghadapi lawan tangguh Persija Jakarta di SUGBK, Sabtu (7/3/2020). 

TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA – Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso membuka peluang lalukan rotasi saat menjamu Persipura Jayapura, laga pekan ketiga Liga 1 2020, Jumat (13/3/2020) mendatang, di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT).

Untuk menyiapkan itu, Aji mencoba kemampuan 18 pemainnya yang kemungkinan masuk dalam daftar pemain pada latihan Persebaya hari ini di Stadion Gelora Delta.

"Saya tidak bisa menyampaikan saat ini, nanti kami lihat di pertandingan hari H seperti apa. Tapi yang jelas semua pemain saya coba, kira-kira yang masuk 18 tim line up, kami coba semua di latihan taktik," terang Aji Santoso, Selasa (10/3/2020).

Baca: Sinyal Mulai Harmonisnya Aremania-Bobotoh, Gantian Bakal Ada yang Sowan ke Bandung

Baca: Dampak Luar Biasa yang Bisa Dinikmati Persib Bandung Seusai Sukses Pecundangi Arema di Kanjuruhan

Baca: Jadi Top Scorer Piala Soeratin U-15, Wonderkid Ini Dipanggil Ikuti Program Garuda Select di Inggris

Rotasi bagi Aji Santoso bukan hal baru, bersama Persebaya sejak pertengahan musim 2019 lalu, pelatih 49 tahun itu selalu menerapkan rotasi setiap laga.

Termasuk memberikan menit bermain bagi pemain-pemain muda Persebaya.

Hasilnya, sejumlah nama pemain muda, Koko Ari Araya, M Supriadi, Hambali Tholib, mencuat kemampuannya di ajang pra-musim 2020 lalu.

Sayang, jelang persiapan laga ini, dua pemain Persebaya masih mengalami gangguan kebugaran, Nasir dan M Syaifudin.

Berita Rekomendasi

Nasir yang sebelumnya penyembuhan dari cedera masih belum pulih total.

Sementara, M Syaifudin yang di laga terakhir tampil apik saat Persebaya ditahan imbang 1-1 Persik Kediri (29/2/2020), kembali mengalami masalah.

"Nasir bisa tapi kondisinya tidak seratus persen karena sudah lama tidak latihan. Syaifudin tadi agak sedikit masalah, kalau Alwi Slamat enggak apa-apa, enggak ada masalah," ucap Aji Santoso.

Baca: Sinyal Mulai Harmonisnya Aremania-Bobotoh, Gantian Bakal Ada yang Sowan ke Bandung

Baca: Dampak Luar Biasa yang Bisa Dinikmati Persib Bandung Seusai Sukses Pecundangi Arema di Kanjuruhan

Baca: Jadi Top Scorer Piala Soeratin U-15, Wonderkid Ini Dipanggil Ikuti Program Garuda Select di Inggris

Meski sejumlah pemainnya alami masalah kesehatan. Pelatih berlisensi AFC Pro itu sebut secara mental bertanding tim tidak ada kendala.

"Enggak ada masalah, semua dalam keadaan yang baik," pungkas Aji Santoso.

Artikel ini telah tayang di surya.co.id dengan judul Buka Peluang Rotasi Saat Persebaya Lawan Persipura, Aji Santoso Maksimalkan Kemampuan 18 Pemain, https://surabaya.tribunnews.com/2020/03/10/buka-peluang-rotasi-saat-persebaya-lawan-persipura-aji-santoso-maksimalkan-kemampuan-18-pemain.

Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas