Jadi Pilar Terdepan Perangi Corona, Cristiano Ronaldo & Mesut Ozil Beri Dukungan kepada Tim Medis
Dua pesepakbola kelas dunia memberikan dukungan semangat kepada tim medis kesehatan yang kini menjadi pilar terdepan perangi virus corona.
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Gigih
Pernyataan megabintang klub Juventus tersebut disampaikan olehnya melalui akun pribadi instagramnya @cristiano.
"Dunia tengah melalui momen sangat sulit yang membutuhkan kepedulian sepenuhnya dan perhatian dari kita semua," ujar Ronaldo.
"Saya hari ini berbicara kepada kalian bukan sebagai pesepakbola, tapi sebagai seorang anak, ayah, manusia biasa yang gelisah dengan perkembangan terakhir yang memberi dampak pada seluruh dunia," tambahnya.
Ronaldo menambahkan semua orang harus berusaha mematuhi setiap saran yang dikeluarkan WHO untuk pencegahan penyebaran virus corona.
"Melindungi kehidupan manusia harus ada di atas segala kepentingan lainnya," harapnya.
Tak lupa eks pemain Real Madrid tersebut juga memberikan dukungan kepada rekan setimnya, Rugani yang terjangkit corona.
Selain itu, tim medis yang menjadi pilar terdepan dalam menangkal virus corona juga mendapat perhatian lebih dari Ronaldo.
"Saya ingin menyampaikan rasa duka kepada semua orang yang kehilangan orang terdekat mereka, solidaritas saya untuk mereka yang melawan virus ini, seperti rekan setim saya Daniele Rugani, dan dukungan tanpa henti saya untuk pekerja kesehatan luar biasa yang mempertaruhkan nyawa mereka untuk menolong orang lain," tutup Ronaldo.
Nada dukungan serta perhatian juga dilontarkan oleh pemain Arsenal, Mesut Ozil.
Eks pemain Real Madrid tersebut menyampaikan perhatiannya terhadap isu corona melalui akun pribadi twitternya @MesutOzil1088.
"Sekarang sepak bola tidak penting.Kesehatan dan kesejahteraan semua orang jauh lebih penting dibanding apapun," ungkap Mesut Ozil.
"Lakukan tindakan pencegahan yg kalian bisa,berhati-hatilah dan perhatikan semua orang,terutama mereka yg berisiko tinggi," jelasnya.
Tak segan, Mesut Ozil juga mengungkapkan rasa terima kasih atas peran yang tengah dijalani oleh petugas kesehatan yang menjadi pilar terdepan dalam menangkal virus corona.
"Karena kita sedang melewati isu global ini ,kita harus tidak lupa untuk mengucapkan terimakasih pada semua dokter,perawat,dan ilmuwan dll di seluruh dunia,yang membantu virus ini agar tidak terus menyebar," tambahnya.