Mengenal Atep Rizal, Besar di Persija Jakarta, Kapten di Persib Bandung
Atep Rizal merupakan pemain yang musim ini berseragam tim yang berlaga di kasta kedua kompetisi di Indonesia, PSKC Cimahi.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Gigih
TRIBUNNEWS.COM - Atep Rizal merupakan pemain yang musim ini berseragam tim yang berlaga di kasta kedua kompetisi di Indonesia, PSKC Cimahi.
Meskipun demikian, pemain yang memiliki julukan Lord Atep tersebut erat kaitannya dengan Persib Bandung, di mana julukan Lord tersebut ia dapatkan.
Meskipun sempat melakukan 'dosa' dengan menandatangani kontrak bersama Persija Jakarta di tahun 2004.
Namun pemain kelahiran Cianjur tersebut akhirnya kembali ke pangkuan Persib Bandung di tahun 2008.
Baca: Persib Bandung Kedatangan 3 Pemain Jebolan Garuda Select yang Berlatih di Inggris dan Italia
Baca: Penyerang Persib Bandung Putri Lelang Jersey untuk Perangi Virus Corona
Pada awal mengenal sepak bola, Atep mulai belajar di anggota klub Persib Bandung, yakni PS/SSB UNI.
Tentu saja kepulangannya di tahun tersebut merupakan layaknya kembalinya si anak hilang.
Meskipun di awal kedatangannya Atep sempat diragukan karena merupakan mantan pemain klub rival Persib Bandung, namun pemain yang identik dengan nomor punggung 7 tersebut lama-kelamaan menjawab keraguan Bobotoh.
Atep bahkan pernah mengemban ban kapten Persib Bandung.
Bukti bahwa dia sudah sangat diterima dengan baik di klub kebanggan orang Sunda tersebut.
Selama berseragam biru Persib Bandung, pemain yang identik dengan nomor tujuh itu sudah bermain sebanyak 220 kali dan mencetak tiga gol.
Satu diantara pencapaian terbaik sang kapten bagi Persib Bandung ialah mampu membawa membawa tim itu menjuarai Liga Super Indonesia (ISL) musim 2014 lalu.
Setelah hengkang dari Persib bandung di tahun 2019 lalu, Atep Rizal memilih hengkang ke Kalimantan dan bergabung dengan Mitra Kukar.
Di tim yang berjuluk Naga Mekes tersebut, ia bersama pemain bintang lainya seperti Ahmad Bustomi hingga Arif Suyono bahu membahu untuk mengembalikan Mitra Kukar ke kasta tertinggi.
Baca: Dipilih Bobotoh Jadi Pemain Terbaik Persib Bulan Maret, Wander Luiz Haturkan Dua Doa
Baca: Atep Berharap Kompetisi Liga Indonesia Semoga Bisa Digulirkan Kembali
Namun musim lalu, misi tersebut dilakukan oleh Lord Atep.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.