Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Profil Striker Berpersentase Gol Terbaik di Persib: Keputusan Maung Bikin Christian Bekamenga Kecewa

Bayangkan, dari 20 penampilan, mantan pemain Timnas Kamerun ini mampu mencetak 17 gol buat Maung di musim 2007.

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Profil Striker Berpersentase Gol Terbaik di Persib: Keputusan Maung Bikin Christian Bekamenga Kecewa
Youtube
Christian Bekamenga saat berkostum Persib Bandung di 2007. Ini Striker Pengganti David da Silva di Persebaya Surabaya, Pernah Main di Persib Bandung-Prancis 

TRIBUNNEWS.COM - Persib Bandung pernah memiliki mesin gol dengan persentase produktivitas gol terbaik.

Bayangkan, dari 20 penampilan, mantan pemain Timnas Kamerun ini mampu mencetak 17 gol buat Maung di musim 2007.

Dia adalah Christian Bekamenga. Pemain ini pernah menjadi idola bobotoh lantaran kemampuannya membobol gawang lawan.

Namun, dia juga pernah kecewa di Persib. Berikut sekilas tentang profil Christian Bekamenga.

Catatan Karier

Christian Bekamenga merupakan penyerang dengen persentase gol terbaik di Persib Bandung sampai sekarang.

Manajemen mendatangkan Bekamenga dari klub Malaysia, Negeri Sembilan FA.

Berita Rekomendasi

Sejak bergabung Maung Bandung, nama Bekamenga selalu dielukkan para bobotoh.

Saat itu Persib Bandung sudah mempunyai dua penyerang yang juga hebatnya, yakni Redouane Barkaoui dan Zaenal Arif.

Sampai sekarang Bobotoh mengenang dua sosok ini karena kualitas bermain.

Bekamenga pun sangat diidolakan oleh para bobotoh.

Tapi, permainan pemain setinggi 1,88 meter itu seolah hilang pada putaran kedua sejak ditinggalkan rekan senegaranya yang juga rekan sekamarnya kala di Persib, yaitu Nyeck Nyobe.

Saat itu Persib Bandung berhasil menjadi pemuncak klasemen, lalu merosot pada peringkat lima Liga Indonesia 2007.

Faktor tersebut tidak lain adalah karena pelatih Persib saat itu, Arcan iurie meminjamkan Nyeck Nyobe ke Persela Lamongan pada putaran kedua.

Keputusan ini membuat Bekamenga merasa kecewa kepada Persib dan juga Arcan Iurie karena membiarkan temannya tersebut pergi.

Bekamenga memanfaatkan panggilan Timnas Kamerun U-23 untuk pulang ke negaranya.

Alih-alih kembali ke Kota Bandung, Bekamenga justru menetap di negaranya.

Kemudian Bekamenga memutuskan berbaju FC Nantes tanpa pamitan kepada manajemen klub saat itu.

Bakatnya yang menjanjikan tercium oleh klub asal Liga Perancis tersebut.

Kala itu FC Nantes baru saja degradasi ke Ligue 2 usai hanya berada pada posisi ke-20 Ligue 1 2006.

Hanya, kehebatan Bekamenga tidak tergambar kala dirinya membela Nantes baik saat di Ligue 2 atau Ligue 1.

Bekamenga hanya berhasil membuat 9 gol dari 48 penampilannya di Nantes.

Usai dianggap flop akhirnya dia dipinjamkan ke klub Liga Yunani, Xanthi FC.

Bermain tidak lama di Liga Yunani, Bekamenga pun berkelana ke banyak negara.

Tercatat Christian Bekamenga sudah berganti tim sebanyak 14 kali usai dirinya meninggalkan Persib Bandung hingga saat ini.

Berkelana ke Perancis, Yunani, Turki, bahkan klubnya saat ini adalah Genklik Gucu, tim asal Liga Siprus.

Sebelumnya berhembus kabar bahwa pemain berusia 33 tahun tersebut akan kembali bermain di Liga Indonesia tepatnya ke Persebaya Surabaya.

Hanya, kabar tersebut hanyalah hembusan angin belaka.

Christian Bekamenga lebih memilih melanjutkan kariernya di Liga Siprus.

Berita ini sudah dimuat di Bolasport.com dengan judul Polemik Karir Christian Bekamenga Usai Tinggalkan Persib Bandung

Sumber: BolaSport.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas