Sering Jadi Pahlawan Tim, Rivaldo Minta Barcelona Berjuang Keras Pertahankan Ter-Stegen
Salah seorang legenda Brasil berharap Barcelona berjuang keras untuk bisa mempertahankan kiper utamanya, Marc Andre Ter-Stegen.
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Gigih
Namun, Griezmann tampaknya ingin tetap fokus bermain bagi Barcelona untuk setidaknya satu musim lagi untuk membuktikan kapasitasnya.
Pemenang Piala Dunia 2018 tersebut tampaknya juga ingin mengenakan nomor punggung kesayangannya yakni tujuh di skuat Barcelona.
Nomor tujuh Barcelona saat ini memang sedang kosong, mengingat nomor punggung tersebut sejatinya masih dipegang oleh Philippe Coutinho.
Dimana, Coutinho sendiri saat ini sedang dipinjamkan ke Bayern Munchen dan diperkirakan akan dijual oleh Barcelona pada tahun ini.
Keinginan tersebut diungkapkan oleh Griezmann saat berbicara kepada para penggemarnya selama kontes eSports.
"Saya ingin mendapatkan kembali nomor tujuh seperti yang saya kenakan saat bermain untuk Atletico Madrid," ujar Griezmann, seperti yang dikutip dari Sportskeeda.
Griezmann sendiri saat ini tengah menjalani masa isolasi mandiri di tengah situasi pelik karena virus corona yang menyerang Spanyol.
Baca: Krisis Keuangan, Barcelona Diantara 2 Pilihan, Datangkan Neymar atau Lautaro Martinez
Baca: Demi Sang Idola, Lautaro Martinez Pilih Barcelona daripada Real Madrid
Tercatat ada 80.000 kasus positif virus corona yang telah dikonfirmasi menyerang tanah Matador hingga saat ini.
"Karantina akan baik-baik saja tetapi kamu tidak bisa melakukan apa-apa," ungkap sang pemain Timnas Perancis tersebut.
"Saya sungguh sangat merindukan sepak bola, saya tidak tahu kapan kompetisi akan dimulai kembali dan saya tidak tahun kapan saya akan kembali berlatih," pungkas eks penyerang Real Sociedad tersebut.
Sebelumnya, Barcelona dikabarkan akan mengorbankan Antonie Griezmann demi mendapatkan tanda tangan penyerang Inter Milan, Lautaro Martinez.
Lautaro Martinez menjadi satu incaran utama Barcelona untuk menambah daya ledak serangan tim Catalan.
Seperti yang telah kita ketahui, Luis Suarez kini sudah menginjak usia ke-33 tahun.
(Tribunnews/Dwi Setiawan)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.