Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Kerinduan Abdul Aziz dan Beni Oktovianto Latihan Bareng Persib Bandung

Kompetisi sepak bola Indonesia yang ditangguhkan hingga 29 Mei 2020 tentu membuat pemain berbagai klub merasakan kerinduan untuk berlatih bersama.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Gigih
zoom-in Kerinduan Abdul Aziz dan Beni Oktovianto Latihan Bareng Persib Bandung
Instagram Persib Bandung
3 Fakta Persib hingga Pekan ke-3 Liga 1 2020, Angka 11 dan 9 untuk Perjuangan Panjang 

"Saya sama istri biasa latihan ringan sambil berjemur juga," terang pemain pilar Persib Bandung tersebut.

Senada dengan Abdul Aziz, Beni Oktovianto yang merupakan striker Persib Bandung mengungkapkan kerinduannya untuk berlatih bersama.

Beni Oktovianto saat masih berseragam Persiba Balikpapan.
Beni Oktovianto saat masih berseragam Persiba Balikpapan. (TribunKaltim.co)

Baca: Ada Enam Pemain Persib yang Tidak Tergantikan di Liga 1 2020

Baca: Penyerang Persib Bandung, Wander Luiz, Tetap Latihan Mandiri di Tengah Karantina

Diakui oleh sang pemain, dirinya pun mengikuti apa diperintahkan oleh tim pelatih guna menjaga kondisi kebugaran fisiknya.

"Kangen pasti latihan bersama. Kondisi saya bugar," ucap Beni seperti yang dilansir dari laman resmi Persib Bandung.

Striker yang pernah membela Persiba Balikpapan itu mengakui, meskipun harus berada di rumah, ia tetap mangisi waktu dengan positif dan maksimal.

Bahkan diakui oleh Beni, budaya berjemur sembari latihan pagi bukanlah hal yang baru baginya.

Menurutnya aktivitas tersebut sudah ia jalani sejak lama.

Berita Rekomendasi

"Sebenarnya tidak ada bedanya, seperti biasa. Pagi, jaga kebugaran latihan sambil berjemur."

"Sejak dulu juga latihan banyak pukul 08.00 pagi. Jadi berjemur bukan hal baru," pungkas pemain yang berposisi sebagai striker.

(Tribunnews.com/Giri)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persib
17
11
6
0
30
12
18
39
2
Persebaya
17
11
4
2
22
13
9
37
3
Persija Jakarta
17
9
4
4
25
16
9
31
4
Bali United
17
8
4
5
25
16
9
28
5
Arema
17
8
4
5
27
21
6
28
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas