Formasi dan 11 Pemain Terbaik Pilihan Legenda Liverpol, Cristiano Ronaldo Tak Masuk Hitungan
Dua legenda Liverpool, Steven Gerrard dan Jamie Carragher ikuti challange di media sosial untuk tentukan formasi dan pemain terbaik.
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
TRIBUNNEWS.COM - Para insan sepak bola dunia menemukan cara baru untuk mengusir rasa bosan di tengah pandemi virus corona.
Dengan dihentikannya kompetisi, mereka bernostalgia dengan menonton pertandingan-pertandingan lawas atau mengikuti berbagai challenge di media sosial.
Seperti halnya yang dilakukan dua legenda Liverpool, Steven Gerrard dan Jamie Carragher.
Gerrard dan Carragher ambil bagian dalam challenge yang diadakan acara The Football Show besutan Sky Sports.
Baca: Liverpool Masih Tunggu Penampilan Bagus Takumi Minamino
Dalam challenge atau tantangan tersebut, keduanya diminta untuk memilih 11 pemain terbaik menurut versinya.
Namun, dua mantan pemain timnas Inggris itu tidak bisa asal memilih pemain.
Gerrard dan Carragher tidak boleh memilih pemain yang pernah bermain bersama, baik di klub maupun negara.
Peraturan tersebut tentunya menyulitkan Gerrard dan Carragher dalam menyelesaikan tantangan ini.
Benar saja, Gerrard mengaku membutuhkan waktu beberapa jam untuk menyusun 11 pemain terbaik.
"Tantangan itu membuat aku membutuhkan beberapa jam untuk menyelesaikannya," kata Gerrard, seperti dilansir dari Sky Sports, Jumat (17/4/2020).
Baca: Kisah Jose Mourinho dan Solskjaer yang Hampir Berlabuh ke Liverpool
Selang beberapa jam, Gerrard akhirnya berhasil menentukan 11 pemain terbaik dalam formasi 4-2-3-1.
Di posisi penjaga gawang, Gerrard memilih kiper Atletico Madrid, Jan Oblak (Slovenia).
Empat bek sejajar di depan Oblak dihuni oleh Marcos Cafu (Brasil), Vincent Kompany (Belgia), Kalidou Koulibaly (Senegal), dan Andy Robertson (Skotlandia).
Satu garis di depan lini pertahanan, berdiri double pivot yang diisi Toni Kroos (Jerman) dan Roy Keane (Rep. Irlandia).