Karim Benzema Isyaratkan Pensiun di Lyon, Bukan Real Madrid
Bomber utama Real Madrid, Karim Benzema mengisyaratkan bahwa dirinya kelak ingin bisa pensiun bersama mantan klubnya, Lyon.
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Husein Sanusi
TRIBUNNEWS.COM - Bomber utama Real Madrid, Karim Benzema mengisyaratkan bahwa dirinya kelak ingin bisa pensiun bersama mantan klubnya, Lyon.
Benzema sendiri pindah dari Lyon ke Real Madrid dengan banderol 35 juta euro pada tahun 2009.
Penampilan Benzema selama berkostum Los Blancos dapat dikatakan cukup baik dan tidak terlalu mengecewakan.
Pemain asal Perancis tersebut telah berhasil menorehkan 241 gol dan 133 assist dalam 501 penampilan bersama El Real.
Baca: Memahami Peran Olivier Giroud di Balik Perseteruannya dengan Benzema, Juara Dunia yang Tidak Egois
Baca: Noda Pertama Karim Benzema di Kekalahan Real Madrid
Pemain yang kini berusia 32 tahun tersebut juga menjadi bagian kesuksesan Real Madrid dalam merengkuh 4 gelar Liga Champions.
Selain itu, Benzema turut andil membawa Real Madrid meraih dua kali juara Liga Spanyol dan dua kali pula Copa Del Rey.
Setelah hampir merumput bersama Real Madird selama 11 tahun.
Kini, Benzema angkat bicara terkait rencana masa depannya termasuk keputusan pensiun sebagai pemain sepak bola nantinya.
Dilansir Sportskeeda, Benzema mengaku dia ingin pensiun di Lyon pada masa mendatang.
Tetapi, dia tidak memiliki rencana untuk kembali ke klubnya tersebut dalam waktu dekat.
Selain berbicara tentang peluang kembali ke Lyon sebagai pemain lagi.
Baca: Diincar Real Madrid dan Manchester United, Agen Bintang Ajax Amsterdam Tetap Kalem
Benzema juga mengungkapkan bisa saja dirinya mengambil peranan di balik layar setelah pensiun nantinya.
"Kembali ke Lyon? Sering dikatakan kepada saya, orang-orang tentu tahu seberapa dekat saya dengan Lyon," ungkap Karim Benzema dalam sebuah wawancara via Youtube kesebelasan Lyon.
"Segera kembali ke Lyon tidak mungkin dalam waktu karena saya berada di klub terbaik dunia dan saya memiliki banyak hal yang harus dilakukan," tambahnya.