Ungkapan Hati Martunis yang Harus Lepas Jersey Cristiano Ronaldo Miliknya
Martunis melelang jersey Cristiano Ronaldo dengan harga yang sangat fantastis karena 45 kali lipat dari harga awal yang ditawarkan.
Editor: Taufik Batubara
TRIBUNNEWS.COM - Martunis melelang jersey Cristiano Ronaldo miliknya yang telah berakhir pada pukul 21.00 WIB, Jumat (17/4/2020).
Untuk itu Martunis memberikan pesan terakhir kalinya kepada jersey Cristiano Ronaldo kesayangannya sebelum berpindah tangan ke orang lain.
Martunis melelang jersey Cristiano Ronaldo dengan harga yang sangat fantastis karena 45 kali lipat dari harga awal yang ditawarkan.
Anak angkat mega bintang Juventus tersebut membuka penawaran awal senilai empat juta rupiah.
Namun, ketika waktu pelelangan berakhir, Martunis mengumumkan pemenangnya yaitu Bong Chandra dari Jakarta dengan penawaran 180 juta rupiah.
Sosok yang katanya pengusaha travel itu akan menjadi pemilik selanjutnya dari jersey Cristiano Ronaldo tersebut.
Sebelum, berpindah tangan ke orang lain, Martunis memberikan pesan terakhirnya untuk jersey pemberian dari ayah angkatnya.
Hal itu disampaikan oleh pemuda berusia 22 tahun tersebut melalui media sosialnya, 19 Maret 2020.
Martunis menyampaikan ungkapan hatinya.. HALAMAN 2
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.