Memilih Menemani Sang Ibunda, Ratu Tisha Tolak Pinangan Sriwijaya FC
Eks Sekjen PSSI, Ratu Tisha sementara waktu akan menemani sang ibunda, tawaran dari manajemen Sriwijaya ditolak degan halus. Manajemen beri semangat.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
TRIBUNNEWS.COM - Mantan Sekretaris Jendral (Sekjen) PSSI Ratu Tisha memberikan jawaban atas pinangan klub Liga 2, yakni Sriwijaya FC.
Seperti yang diketahui, beberapa waktu lalu, setelah Ratu Tisha mengudurkan diri dari Sekjen PSSI langsung mendapatkan tawaran dari Sriwijaya FC untuk menempati posisi manajer.
Pihak Sriwijaya FC diketahui menghubungi Ratu Tisha pada Selasa (14/4/2020).
Baru lima hari kemudian, tepatnya Minggu (19/4/2020), mantan Sekjen PSSI tersebut memberikan balasan.
Baca: Kriteria Sekjen PSSI Pengganti Ratu Tisha Menurut Umuh Muchtar
Baca: Rutinitas Kapten Persik Kediri Selama Libur Kompetisi, Singgung Mundurnya Ratu Tisha
Berdasar percakapan yang diunggah melalui akun instagram resmi Sriwijaya FC, Ratu Tisha menolak untuk bergabung dengan tim berjuluk Laskar Wong Kito tersebut.
Meskipun menolak bergabung dengan tim asal Pulau Sumatra itu, namun Ratu Tisha tetap beritikad baik guna menjaga tali silaturahmi.
"Saya merasa bangga dan tersanjung atas tawarannya, Pak. Namun, saat ini untuk sementara, saya masih ingin temani ibu di rumah," tutur Tisha.
"Kita tetap berkarya bersama di sepak bola. Tetap jaga tali silaturahmi. Saya akan berjalan beriringan dengan teman-teman di Sriwijaya FC," demikian pesan Ratu Tisha kepada perwakilan klub.
Penolakan yang dilakukan oleh ratu Tisha direspon dengan baik oleh Sriwijaya FC.
Melalui Sekretris PT SOM (Sriwijaya Optimis Mandiri), Faisal Mursyid, ia mengatakan pihaknya menghargai apa yang menjadi keputusan Ratu Tisha.
"Ya hitung saja dari hari itu, ya ada lima hari baru beliau membalas dan memberikan jawaban. Bahasanya secara halus menolaklah. Kita hargai jawaban beliau,' terang Faisal Mursyid seperti yang dikutip Tribunnews.com dari laman Sripoku.com.
"Yang jelas apa yang sudah kita sampaikan sudah ditespon dan ditolak dengan halus," ucapnya menambahkan.
Faisal pun mengatakan apa yang menjadi keputusan Ratu Tisha kemudian dilaporkan kepada Wakil Direktur Utama PT SOM, H Hendri Zainuddin SAg SH yang juga Manajer SFC.
"Sesudah maghrib beliau balas WA memberikan jawaban penolakan lamaran kita. Langsung saya share ke Pak Hendri," terangnya menambahkan.