Pegang Rekor Bersama Persib Bandung, Gian Zola Makin Termotivasi
Pegang Rekor Bersama Persib Bandung, Gian Zola Makin Termotivasi membela Maung Bandung di Liga 1 2020
Penulis: Gigih
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
TRIBUNNEWS.COM - Nama Gian Zola, masih memegang rekor sebagai pencetak gol termuda Persib Bandung hingga saat ini.
Musim ini, bahkan dipastikan catatan tersebut tidak akan dikalahkan, dengan pemain termuda di skuat Persib Bandung adalah Beckham Putra.
Status pencetak gol termuda membuat Gian Zola makin termotivasi untuk merumput bersama Pangeran Biru.
Dikutip Tribunnews dari laman resmi klub, Gelandang Pangeran Biru ini berharap pencapaian tersebut bisa terus memotivasinya untuk meraih prestasi lebih baik lagi bersama Pangeran Biru
Gol itu dia ciptakan saat Persib Bandung menjamu Pusamania Borneo FC pada lanjutan Liga 1 2017 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, 20 Mei 2017.
Saat mencetak gol, Zola masih berusia 18 tahun, 9 bulan, 5 hari.
"Pastinya senang dan menjadikannya motivasi untuk lebih baik lagi ke depannya. Bisa berkontribusi lebih buat tim," kata Zola.
Rekor yang sempat dipegang oleh Billy Paji Keraf ini pun nampaknya akan sulit terpecahkan pada musim 2020.
Sebab usia pemain termuda saat ini, Beckham Putra Nugraha sudah 18 tahun 6 bulan, sementara Liga 1 2020 sedang ditangguhkan hingga waktu yang belum ditentukan.
Selain Zola dan Billy, sejak ISL 2014, belum ada lagi pemain Pangeran Biru yang mencetak gol pada usia di bawah 20 tahun.
"Yang terpenting adalah hasil positif buat tim, pencapaian pribadi adalah bonus," ujar Zola.
Rekor tersebut akan sulit terpecahkan pada musim 2020.
Sebab usia pemain termuda saat ini, Beckham Putra Nugraha sudah 18 tahun 6 bulan, sementara Liga 1 2020 sedang ditangguhkan hingga waktu yang belum ditentukan.
Selain Zola dan Billy, sejak ISL 2014, belum ada pemain Pangeran Biru yang mencetak gol pada usia di bawah 20 tahun.