Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Zinedine Zidane Pakai Masker dan Sarung Tangan saat Pimpin Latihan Real Madrid di Valdebebas

Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, pimpin latihan perdana Real Madrid di tengah pandemi corona, Senin (11/5/2020) pagi waktu setempat di Valdebebas

Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Pravitri Retno W
zoom-in Zinedine Zidane Pakai Masker dan Sarung Tangan saat Pimpin Latihan Real Madrid di Valdebebas
https://www.realmadrid.com/en/news/2018/12/the-team-is-already-preparing-for-the-champions-league#slide15
Real Madrid - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, pimpin latihan perdana Real Madrid di tengah pandemi corona, Senin (11/5/2020) pagi waktu setempat di Valdebebas 

TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, pimpin latihan perdana Real Madrid di tengah pandemi corona, pada Senin (11/5/2020) pagi waktu setempat di Valdebebas, pinggiran Ibu Kota Spanyol.

Dalam kesempatan itu, para pemain beserta ofisial tim yang hadir turut menjalani protokol kesehatan dari pemerintah Spanyol.

Tampak dalam unggahan video di channel YouTube Real Madrid, Zinedine Zidane memimpin anak asuhnya menggunakan masker dan sarung tangan dan tetap memberikan arahan.

Baca: Presiden LaLiga Ungkap Tanggal Liga Spanyol Dimulai, Para Pemian Diminta Bersiap

Sesi latihan Real Madrid dibagi dalam dua bagian menggunakan beberapa fasilitas lapangan.

Namun, mereka tetap menjalani latihan secara individu.

Marcelo, Garet Bale, Toni Kross, Carvajal, Rodrygo, Areola, Raphael Varane, Casemiro, dan penjaga gawang Thibaut Courtois tampak hadir dalam sesi latihan perdana Real Madrid.

Termasuk juga pemain mereka yang sebelumya mengalami cedera, Eden Hazard, Lucas Vazquez, dan Marco Asensio.

Berita Rekomendasi

Juga pemain yang tengah hangat dalam perbincangan transfer, James Rodriguez.

Serta masih banyak lagi, pemain Real Madrid yang datang ke kamp pelatihan, dilansir media Spanyol AS.com.

Baca: Dua Pemain Liga Spanyol Positif Corona, Salah Satunya Pinjaman dari Manchester City

LaLiga atau Liga Spanyol telah berkomitmen menyelesaikan sisa kompetisi musim ini di tengah pandemi corona.

Presiden LaLiga, Javier Tebas, berharap liga bisa kembali dimulai pada 12 Juni mendatang.

"Saya ingin (tanggal dimulai kembali) adalah 12 Juni," kata Javier Tebas kepada Movistar, dikutip dari BBC.

"Tapi kita harus hati-hati. Ini akan tergantung pada banyak faktor seperti potensi peningkatan infeksi, fakto-faktor yang tidak tergantung pada sepak bola, tetapi pada masyarakat Spanyol."

"Risiko selama pertandingan akan menjadi nol atau praktis nol, karena para pemain akan diuji, dengan tingkat kegagalan 5% - 24 jam sebelumnya."

Baca: Liga Spanyol Tetap Konsisten Gunakan VAR dalam Setiap Pertandingannya

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Barcelona
15
11
1
3
43
16
27
34
2
Atlético Madrid
15
9
5
1
26
8
18
32
3
Real Madrid
13
9
3
1
28
11
17
30
4
Villarreal
13
7
4
2
25
21
4
25
5
Mallorca
15
7
3
5
15
13
2
24
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas