Mantan Pemain Persib Ini Ceritakan Bagaimana Dirinya Bisa Bermain untuk Real Madrid
Pemain yang pernah membela Persib Bandung, Michael Essien menceritakan proses transfernya ke Real Madrid dari Chelsea yang cukup singkat.
Penulis: Atreyu Haikal Rafsanjani
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
TRIBUNNEWS.COM - Mantan pemain Persib Bandung, Michael Essien mengungkapkan bagaimana dirinya bisa bermain untuk Real Madrid.
Essien adalah salah satu pemain penting bagi Chelsea sejak kedatangannya pada 2005 lalu.
Namun proses transfer mengejutkan terjadi saat Essien setuju untuk bergabung dengan Real Madrid pada 2013 lalu.
Meski hanya bersifat sebagai pemain pinjaman, Essien menceritakan proses yang menurutnya cukup unik.
Dirinya mengetauhi ketertarikan Madrid saat sedang bersiap melawan Atletico Madrid di Piala Super Eropa bersama Chelsea kala itu.
Essien mengaku terus dihubungi banyak nomor asing yang membuatnya tidak memperdulikan hal tersebut.
Sampai saudaranya meminta untuknya mengangkat telepon tersebut yang membuatnya terkejut, karena itu adalah telepon dari Jose Mourinho, pelatih Madrid kala itu.
"Suatu nomor aneh memanggil saya tetapi saya tidak ingin menjawabnya, tetapi sepupu saya, yang ada di kamar bersama saya hari itu, mengatakan kepada saya untuk mengambilnya."
Baca: Eden Hazard Mulai Merasa Sangat Baik & Tidak Keluhkan Cedera Saat Latihan Bersama Real Madrid
"Nomor itu terus memanggil jadi saya mengambil dan, segera setelah saya mengatakan halo dan halo lain datang dari ujung lain, saya menyadari siapa yang ada di telepon," ungkap Essien kepada GhanaWeb dilansir Marca.
"Saya mengatakan pada saudara saya, itu Jose Mourinho," imbuh Essien.
Setelah mengetahui Mourinho ingin dirinya bermain di Madrid, Essien langsung mengubah rencananya untuk tidak meninggalkan hotel sesaat sebelum melawan Atletico.
"Kami harus mengubah rencana kami karena kami akan meninggalkan hotel ke stadion untuk bermain Atletico Madrid."
"Real Madrid melakukan negosiasi dengan agen saya dan saya berada di dalam bus ketika kami hendak pergi ke stadion," terang Essien.
Dirinya pun mengaku harus berteriak agar bus berhenti untuk bisa menyelesaikan proses transfernya.
Baca: Semua Pemain Real Madrid Ikuti Program Pelatih Selama Libur Kompetisi kata Casemiro
Baca: Wasit Mark Clattenburg Akui Gol Real Madrid di Final Liga Champions Sebenarnya Tidak Sah