CEO Brighton and Hove Yakinkan Para Pemain Liga Inggris Terkait Keselamatan Pelatihan
Menurut Paul Barber, kepercayaan para pemain pada pelatihan fase pertama ini akan sangat berpengaruh untuk melanjutkan ke fase berikutnya.
Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Gigih
"Untuk itu kami mendorong diskusi antara semua elemen di klub, para pemain dan pelatih, para pemain dan Dan Ashworth, para pemain dan saya sendiri.."
"Kami memeriksa sebelum kami memilih pada hari Senin para pemain sepenuhnya berada di papan, jadi kami kembali ke dua wakil senior kami."
"Kapten Lewis Dunk dan Glenn Murray, dan memastikan 100 persen yakin bahwa mereka merasa nyaman dengan semua yang telah diperintahkan kepada mereka dan segalanya mereka telah melihat dan mereka ada." pungkasnya.
Baca: CEO Brighton and Hove Minta Liga Inggris Tiru Liga Jerman
Baca: Brighton & Hove Albion Menentang Wacana Penggunaan Tempat Netral untuk Lanjutan Liga Inggris
Seperti diketahui, Liga Inggris semakin menunjukkan tanda-tanda positif dalam rencananya untuk menyelesaikan musim 2019/2020.
Beberapa pertemuan penting juga sudah mulai digelar antara pihak operator Liga, 20 perwakilan klub, dan pihak-pihak yang bertanggung jawab lainnya.
Satu di antara keputusan yang paling menarik perhatian ialah kembalinya Premier League.
Baca: Ketakutan Bek Watford Adrian Mariappa setelah Dinyatakan Positif Corona
Rencananya kompetisi sepak bola di Negeri Ratu Elizbeth itu akan kembali bergulir pada Juni mendatang dan menunggu keputusan resmi yang akan dikeluarkan.
Menjelang kembalinya kompetisi, ada kabar kurang sedap yang menyatakan bahwa pihak Liga Inggri mengonfirmasi adanya 6 orang yang terjangkit Virus Corona.
Tepatnya pada, Minggu (17/5/2020) sampai Senin (18/5/2020), kasus positif itu diketahui setelah pihak Liga Inggris melakukan tes kepada 748 orang termasuk pelatih dan pemain jelang latihan perdana.
Keenam orang tersebut berasal dari tiga tim, dan akan menjalani karantina selama 7 hari.
Baca: Liverpool Dapat Kabar Kurang Sedap Meski Liga Inggris Dilanjutkan Lagi
"Liga Inggris hari ini dapat mengonfirmasi, pada hari Minggu, 17 Mei dan Senin, 18 Mei, 748 pemain dan staf klub diuji untuk Covid-19," demikian bunyi pernyataan resmi dari Liga Inggris.
"Dari jumlah tersebut, enam telah dinyatakan positif dari tiga klub, pemain atau staf klub yang telah diuji positif sekarang akan mengasingkan diri sendiri untuk jangka waktu tujuh hari."
"Liga Inggris menyediakan informasi ini untuk tujuan integritas dan transparansi kompetisi."
"Tidak ada rincian spesifik mengenai klub atau individu yang akan disediakan oleh Liga dan hasilnya akan diumumkan kepada publik dengan cara ini setelah setiap putaran pengujian."
Tentu ini menjadi pukulan dengan Liga Inggris dipastikan akan kembali digelar pada 12 Juni 2020.
(Tribunnews.com/Ipunk)