Prediksi Pertandingan Paderborn vs Borussia Dortmund di Bundesliga: Duel Dua Tim Beda Kelas
Berkaca pada klasemen kedua tim, maka pertandingan Paderborn kontra Borussia Dortmund diprediksi berlangsung timpang.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Gigih
Dalam laga tandang malam nanti, Dortmund juga tak diperkuat oleh dua pemain andalannya.
Kedua pemain tersebut ialah Erling Halaand dan Mahmoud Dahoud.
Dilansir dari laman resmi klub, Lucien Favre selaku pelatih kepala berharap banyak pada kembalinya Jadon Sancho dan Emre Can.
Baca: Jadwal Liga Jerman Pekan ke-29, di Mola TV, Bayern Munchen Main Kandang, Dortmund Hadapi Lawan Mudah
Baca: Hasil Bundesliga Tadi Malam: Berakhir Imbang, Leipzig Gagal Geser Dortmund
"Kami punya orang-orang yang kembali sedikit demi sedikit," kata Lucien Favre.
"Terutama pada Jadon dan Emre (Can)."
Favre pun mengakui bahwa timnya menantang tim-tim kuat setelah Bundesliga Jerman kembali bergulir.
"Enam pertandingan yang akan sangat sulit bagi kami, tim ini akan terus berkembang dan melakukan banyak perubahan demi memperbaiki performa," tambahnya.
Disinggung mengenai peta kekuatan tim lawan, Favre enggan jemawa.
meskipun timnya memiliki posisi yang lebih baik, ia tak ingin memandang enteng tim tuan rumah.
"Sekarang kami harus fokus pada pertandingan berikutnya," tukasnya menambahkan.
Head to Head Paderborn vs Borussia Dortmund
23.11.19 Dortmund 3 : 3 Paderborn
18.01.17 Paderborn 1 : 6 Dortmund
29.10.15 Dortmund 7 : 1 Paderborn