Jadwal Siaran Langsung Bola Malam Ini, Napoli vs Inter Live TVRI, Mallorca vs Barca dan Bundesliga
Jadwal Lengkap siaran langsung bola malam ini, di TVRI ada Coppa Italia, beINSports ada LaLiga Spanyol, dan Mola TV yang menyiarkan Bundesliga.
Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Tiara Shelavie
TRIBUNNEWS.COM - Jadwal siaran langsung bola malam ini bisa disaksikan di TVRI, beIN Sports, Usee TV Sport dan Mola TV.
Pertandingan yang akan berlangsung adalah semifinal Coppa Italia leg kedua antara Napoli kontra Inter Milan, Real Mallorca menjamu Barcelona dalam lanjutan Liga Spanyol, dan yang tak kalah menarik dari laga Bundesliga.
Terdapat laga penentuan dalam kompetisi Bundesliga musim ini, Bayern Munchen bakal menjamu Borussia Monchengladbach di Allianz Arena.
Baca: Prediksi Bayern Munchen vs Gladbach, Adu Tangguh 2 Kiper Hebat Bundesliga, Neuer dan Sommer
Baca: Hasil Bundesliga, Brace Dani Olmo Bawa RB Leipzig Dekati Dortmund
Sebelum lagaa Munchen, Dortmund sebagai pesaing terdekatnya akan menghadapi tim papan bawah Fortuna.
Jika tim asuhan Lucien Favre, Borussia Dortmund kalah dari Fortuna, dan Munchen menang atas Gladbach, title juara Bundesiga musim ini sudah dipastikan milik tim berjuluk Die Roten.
Perolehan poin yang dikumpulkan Bayern Munchen tak mungkin lagi terkejar oleh Dortmund disaat kompetisi menyisakkan empat pertandingan.
Sebaliknya, apabila kedua tim sama-sama memperoleh kemenangan, perayaan Munchen bakal ditentukan pada pekan mendatang saat menghadapi Werder Bremen, Rabu (17/6/2020).
Menarik dinantikan, Dortmund berpeluang pesta gol ke gawang Fortuna.
Dua bintang Borussia Dortmund Erling Braut Haaland dan Marco Reus telah kembali ke kamp pelatihan dan diperkirakan masuk dalam daftar pemain yang akan diturunkan melawan Fortuna akhir pekan ini dalam lanjutan Bundesliga.
Namun Favre belum bisa memastikan kedua pemain ini bakal bermain saat lawan Fortuna dalam lanjutan Bundesliga akhir pekan ini.
Keputusan bakal dilihat dari perkembangan dari sesi latihan yang akan berlangsug pada Jumat (12/6/2020) kemarin.
"Marco mulai berlatih dengan tim minggu ini. Kami senang dia berlatih lagi dan kami semua berharap dia bisa bermain secepat mungkin.
"Sayangnya, saya belum bisa memberikan kepastian yang lebih tepat. Dia (Reus) akan berlatih lagi pada hari Jumat," lanjutnya.
Kehadiran Haaland (10 gol) dan Reus (11 gol) bakal menambah kekuatan Dortmund dalam melakukan serangaan.