Real Madrid vs Eibar Liga Spanyol, Zidane Tak Permasalahkan Aturan Baru
Jelang melawan Eibar di lanjutan Liga Spanyol, Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane anggap pergantian lima pemain tidak menguntungkan bagi siapapup
Penulis: Atreyu Haikal Rafsanjani
Editor: Gigih
TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane tidak mempermasalahkan aturan baru yang akan digunakan dalam Lanjutan Liga Spanyol nantinya.
Kompetisi Liga Spanyol sudah kembali bergulir.
Namun aturan-aturan baru yang ada sempat dipermasalahkan beberapa pihak.
Salah satunya pergantian lima pemain dalam satu laga yang sempat dikeluhkan pelatih Barcelona, Quique Setien.
Setien menganggap aturan baru tersebut bisa merugikan Barcelona dan menguntungkan lawannya.
Namun berbeda ceritanya dengan Zidane yang tidak mempermasalahkan aturan tersebut.
Menjelang lawan Eibar dalam lanjutan Liga Spanyol Senin (15/6) dini hari nanti, Zidane mengatakan akan berusaha beradaptasi dengan aturan baru tersebut.
"Saya tidak berpikir itu merugikan atau menguntungkan siapa pun. Saya tidak memikirkan hal itu."
"Ini aturan yang berbeda dan kami akan beradaptasi dengan apa pun yang kami hadapi," jelas Zidane dilansir laman resmi Real Madrid.
Baca: Jadwal Bola Malam Ini: Liga Spanyol, Real Madrid & Atletico Madrid Tempel Barcelona di Klasemen
Baca: Prediksi Susunan Pemain Real Madrid vs Eibar, Liga Spanyol, Eden Hazard & Asensio Mulai Berlatih
Dirinya akan lebih fokus memilih pemain mana yang akan diturunkan nantinya.
"Kami akan memiliki kesempatan untuk dapat memanggil 23 pemain dan kami akan beradaptasi dengan itu."
"Kami mengalami saat-saat aneh sehingga kami senang bisa kembali dan bermain," ungkapnya.
Real Madrid sendiri bakal kembali berlaga di Liga Spanyol dengan menjamu Eibar di Alfredo Di Stefano Stadium, markas kedua mereka.
Zidane pun merasa dengan adanya lima pergantian pemain dalam satu laga bisa membuat dirinya melakukan beberapa pergantian penting.