Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Prediksi Susunan Pemain SPAL vs AC Milan Liga Italia: Ibrahimovic Abu-abu, Paqueta jadi Solusi

AC Milan diprediksi masih belum jelas apakah akan menurunkan Zlatran Ibrahimovic saat bersua dengan SPAL, Lucas Paqueta bisa jadi solusi.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Sri Juliati
zoom-in Prediksi Susunan Pemain SPAL vs AC Milan Liga Italia: Ibrahimovic Abu-abu, Paqueta jadi Solusi
Grafis Tribunnews.com/Ananda Bayu S
ILUSTRASI - Prediksi Susunan Pemain SPAL vs AC Milan Liga Italia: Ibrahimovic Abu-abu, Paqueta jadi Solusi 

Performa gemilang yang dipertontonkan pemin Timnas Turki tersebut banyak menemukan pujian.

Selain nama pemain Timnas Turki tersebut, AC Milan memiliki Lucas Paqueta yangs ejauh ini minim mendapatkan kesempatan.

Dilansir laman Milan News, Paqueta siap bermain di posisi sayap kanan, di mana psisi tersebut sering di tempati oleh Ante Rebic.

Sebagai gantinya, Ante Rebic dapat bermain sebagai ujung tombak penyerangan tim menggantikan peran Ibrahimovic.

Secara statistik pertandingan, tentu tim tamu lebih diunggulkan.

Memiliki kualitas, materi pemain dan tren positif, AC Milan diprediksi tak akan kesulitan untuk mengalahkan SPAL.

AC Milan dalam lima laga terakhirnya mampu membukukan dua kemenangan, dua hasil draw, dan sekali kekalahan.

BERITA TERKAIT

Sedangkan dari kubu tuan rumah, SPAL hanya sanggup mengemas satu kemenangan, dan empat laga lainnya berujung kekalahan.

Meskipun demikian, untuk mendapatlkan tiga poin dari kandang SPAL diprakirakan tak akan berlangsung mudah.

Mengingat Petgana dkk saat ini membutuhkan tiga poin guna mengangkat posisi mereka dari jurang degradasi.

SPAL kini berada di posisi ke-20 alias juru kunci klasemen dengan koleksi 18 poin.

Posisi lebih baik dimiliki oleh AC Milan yang menempati urutan ketujuh.

Zlatan Ibrahimovic dkk kini mengoleksi 42 poin dari 28 laga yang telah dilakoni.

Prediksi Susunan Pemain

SPAL:

Letica; Cionek, Vicari, Felipe, Reca; Strefezza, Missiroli, Murgia, Fares; Valoti; Petagna

AC Milan:

Donnarumma; Conti, Kjaer, Romagnoli, Hernandez; Kessie, Bennacur; Saelemaekers, Paqueta, Calhanoglu; Rebic.

(Tribunnews.com/Giri)

 
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas