Jadwal Bola Malam Ini: Manchester City vs Liverpool, Atalanta vs Napoli hingga Real Madrid vs Getafe
Liga Inggris akan menyajikan 2 pertandingan bergengsi, salah satunya big match Manchester City menjamu Liverpool.
Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: bunga pradipta p
TRIBUNNEWS.COM - Berikut jadwal bola malam ini, Kamis (2/7/2020) yang akan tersaji dari ranah Inggris, Italia hingga Spanyol.
Liga Inggris akan menyajikan 2 pertandingan bergengsi, salah satunya big match Manchester City menjamu Liverpool.
Kemudian untuk Liga Italia juga tersaji 2 laga seru, seperti Atalanta bersua Napoli.
Tak kalah seru di Liga Spanyol ada 3 pertandingan menarik, yakni Real Madrid menghadapi Getafe.
Jadwal bola malam ini tersedia di akhir artikel
Baca: Hasil Klasemen Liga Inggris: Chelsea & Leicester Tergelincir, Peluang MU Tiga Besar Terbuka Lebar
Baca: Fakta Kekalahan Chelsea atas West Ham Liga Inggris: Derby London yang Menyakitkan bagi The Blues
Liga Inggris
Pekan 32 Liga Inggris akan mempertemukan Manchester City melawan sang tamunya Liverpool yang telah memastikan diri sebagai juara Liga Inggris musim ini.
Duel big match ini akan berlangsung di Etihad Stadium mulai pukul 02.15 WIB dan dapat disaksikan melalui Mola TV.
Tim tuan rumah yang berjuluk The Citizen baru saja meraih hasil buruk pada pertandingan terakhir mereka di Liga Inggris pekan lalu.
Hasil buruk tersebut didapatkan kala dikalahkan Chelsea dengan skor 2-1 di markasnya Stamford Bridge.
Kekalahan The Citizen tersebut berujung pada dinobatkannya sang rival Liverpool menjadi juara Liga Inggris musim ini.
Hal itu karena perolehan poin Liverpool sudah tak dapat dikerjar lagi oleh Manchester City yang masih menyisakan 7 pertandingan.
Meskipun sudah menyerah dalam perburuan gelar tentu Manchester City tidak ingin sang tamu Liverpool mencuri poin dari kandangnya.
Misi poin penuh pun masih akan diusung oleh tim asuhan Pep Guardiola agar posisinya di runner up tidak tergeser oleh para pesaing di bawahnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.