Tottenham Hotspur Usai Kalahkan Leicester City, Musim Depan Tampil di Kualifikasi Liga Europa
Tottenham Hotspur meraih kemenangan dengan skor 3-0 saat menjamu Leicester City di pekan ke-37 Liga Inggris 2019-2020.
Editor: Toni Bramantoro
Keunggulan 3-0 Spurs bertahan hingga turun minum.
Ketangguhan Hugo Lloris di bawah mistar gawang terus diuji oleh pemain Leicester pada babak kedua.
Contohnya yang terjadi pada menit ke-58.
Baca: Leganes vs Real Madrid: Zinedine Zidane Hanya Mainkan Empat Pemain Intinya, Sisanya Cadangan
Tembakan kaki kanan Demarai Gray dari situasi tendangan bebas yang mengarah tepat ke tengah berhasil ditepis oleh Lloris meski bola sempat sedikit belok karena membentur punggung dari Moussa Sissoko.
Tak hanya itu, Lloris berulang kali mendapatkan ujian dari pemain Leicester sepanjang babak kedua.
Akan tetapi, dari sekian banyak tembakan yang ia terima, Lloris mampu mementahkannya.
Baca: Arsenal Bertahan dengan Baik Saat Kalahkan Manchester City kata Pep Guardiola
Alhasil, gawangnya pun selamat dari kebobolan.
Kedudukan 3-0 untuk Spurs bertahan hingga wasit meniupkan peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan.
Dengan hasil ini, Spurs berhasil masuk ke zona Eropa, atau tepatnya spot untuk Kualifikasi Liga Europa musim depan dengan menghuni urutan enam klasemen sementara.
Tottenham Hotspur 3-0 Leicester City (James Justin 6'-GBD, Harry Kane 37', 40')
Susunan pemain Tottenham Hotspur vs Leicester City
Tottenham Hotspur (4-2-3-1): 1-Hugo Lloris; 24-Serge Aurier, 4-Toby Alderwereild, 6-Davinson Sanchez, 33-Ben Davies; 17-Moussa Sissoko, 8-Harry Winks (29-Oliver Skipp 90'); 27-Lucas Moura (23-Steven Bergwijn 77'), 18-Giovani Lo Celso (11-Erik Lamela 77'), 7-Son Heung-min (30-Gedson Fernandes 89'); 10-Harry Kane
Pelatih: Jose Mourinho
Leicester City (3-4-3): 1-Kasper Schmeichel; 29-Ryan Bennett, 5-Wes Morgan, 6-Jonny Evans; 2-James Justin, 25-Wilfried Ndidi (24-Nampalys Mendy 70'), 8-Youri Tielemans (26-Dennis Praet 70'), 45-Luke Thomas; 17-Ayoze Perez (14-Kelechi Iheanacho 59'), 9-Jamie Vardy, 15-Harvey Barnes (45-George Hirst 83')
Pelatih: Brendan Rodgers
Wasit: Anthony Taylor