Tiga Fakta Menarik Kemenangan Liverpool atas Chelsea, Keangkeran Anfield hingga Rekor sang Fullback
Tercatat ada tiga fakta menarik dibalik kemenangan Liverpool atas Chelsea mulai dari keangkeran Stadion Anfield hingga rekor Alexander-Arnold.
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
TRIBUNNEWS.COM - Berbagai catatan dan fakta menarik tersaji setelah kemenangan besar Liverpool atas Chelsea dalam laga lanjutan pekan 37 Liga Inggris, Kamis (23/7/2020).
Berlangsung di Stadion Anfield, Liverpool mampu menjaga keangkeran kandangnya setelah memetik kemenangan telak dengan skor 5-3 atas Chelsea.
Lima gol Liverpool masing-masing satu gol dicetak oleh Naby Keita (23'), Alexander-Arnold (38'), Georginio Wijnaldum (43'), Roberto Firmino (55'), dan Oxlade-Chamberlain (84').
Sementara, tiga gol balasan dari Chelsea dihasilkan oleh Olivier Giroud (45+3), Tammy Abraham (61') dan Christian Pulisic (73').
Baca: Hasil Liga Inggris, Pecundangi Chelsea, Liverpool Tak Terkalahkan Tiga Musim Beruntun di Anfield
Baca: Hasil Liga Inggris, Man United vs West Ham, Tiket Liga Champions dalam Genggaman Setan Merah
Tambahan tiga poin tersebut membuat Liverpool semakin kokoh di puncak klasemen dengan koleksi 96 poin.
Momen kemenangan tersebut semakin istimewa mengingat Liverpool berhak mengangkat trofi gelar juara yang mereka nantikan selama 30 tahun lamanya setelah pertandingan melawan Chelsea.
Berikut ini catatan dan fakta menarik kemenangan Liverpool atas Chelsea, dilansir Opta:
1. Keangkeran Stadion Anfield
Kemenangan telak yang diraih oleh Liverpool atas Chelsea membuat keangkeran Stadion Anfield masih terjaga.
Kemenangan tersebut membuat Liverpool belum terkalahkan ketika bermain di kandang sendiri selama tiga musim beruntun.
Catatan tersebut tentu menyiratkan betapa angkernya Stadion Anfield bagi setiap tim yang menjadi lawan tanding Liverpool.
Musim ini, Liverpool yang diarsiteki Jurgen Klopp berhasil mengoleksi 18 kemenangan dan 1 hasil imbang ketika bermain di Stadion Anfield.
Satu-satunya tim yang mampu mencuri poin di kandang Liverpool pada musim ini hanyalah Burnley saja.
2. Firmino Buka Puasa Gol