Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Skema Widodo Bila Persita Ikut Serta di Lanjutan Liga 1 Indonesia

Pandemi Covid-19 membuat Persita sulit untuk menetapkan persiapan tim, ditambah lagi dengan perpanjangan PSBB (pembatasan sosial skala berskala besar)

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Skema Widodo Bila Persita Ikut Serta di Lanjutan Liga 1 Indonesia
Bolasport.com/Suci Rahayu
Widodo Cahyono Putro 

Laporan Reporter WARTAKOTALIVE.COM, Rafsanzani Simanjorang

TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - "Jika tidak ada perubahan, saya meminta persiapan di awal Agustus karena Liga berlanjut di Oktober nanti," ungkap Pelatih Persita Tangerang, Widodo Cahyono Putro dalam Persita talks yang dibawakan oleh media officer Persita, Yetta Angelina beserta rekannya beberapa waktu lalu.

Pandemi Covid-19 membuat Persita sulit untuk menetapkan persiapan tim, ditambah lagi dengan perpanjangan PSBB (pembatasan sosial skala berskala besar) di Tangerang hingga 26 Juli mendatang.

Widodo Cahyono Putro
Widodo Cahyono Putro (wartakotalive)

Manajemen Persita Tangerang pun tak ingin mengambil resiko untuk timnya jika memaksakan latihan di pertengahan Juli lalu seperti rencana awal lalu, sehingga menunda hingga waktu yang belum ditentukan sembari menunggu kebijakan pemerintah daerah.

Baca: Naima Syeeda Sharita Ternyata Mengidolai Atlet Renang Indah Rusia

Jika ada lampu hijau untuk memulai aktivitas olahraga termasuk Sepakbola di Tangerang, pelatih Persita, Widodo pun sudah punya skema baru untuk pemain.

"Tentu berbeda dengan sebelum pandemi. Jika dulu 100 persen kami melatih fisik pemain, sekarang tak bisa dilakukan. Jika fokus pada fisik dengan latihan keras, maka riskan untuk imun tubuh pemain," ujar Widodo.

Widodo Cahyono Putro
Widodo Cahyono Putro (bolasport.com)

Ia mengatakan akan berhati-hati dalam mempersiapkan tim nantinya, baik pola dan lainnya, termasuk ketat dalam protokol kesehatan.

BERITA REKOMENDASI

Penerapan protokol kesehatan pun harus ketat karena dan disiplin mengingat sesudah atau sebelum berlatih, pemain ada kegiatan bersama keluarga, terpaksa keluar rumah dan bertemu dengan orang lain.

Setelah persiapan dasar selesai dan sukses, baru mengarah ke persiapan strategi.

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo
10
6
3
1
16
6
10
21
2
Persebaya
10
6
3
1
9
5
4
21
3
Persib
10
5
5
0
18
8
10
20
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
PSM Makasar
10
4
5
1
13
6
7
17
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas