Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Analisis Kekuatan Empat Kiper yang Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonessia

Pemanggilan keempat kiper ini terbilang mengejutkan karena menyingkirkan beberapa nama kiper yang sudah menjadi langganan timnas

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Analisis Kekuatan Empat Kiper yang Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonessia
SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM
Rivky Mokodompit (PSM Makassar) sedang beraksi menyelamatkan gawangnya dalam pertandingan melawan Arema FC. 

Sedangkan, Nadeo adalah kiper timnas U-23 Indonesia di ajang SEA Games 2019, di mana Garuda Muda mempersembahkan medali perak.

Pemanggilan Muhammad Riyandi menjadi hal yang mengejutkan karena ia menjadi 1 di antara beberapa pemain muda yang dipanggil timnas senior, seperti Asnawi Mangkualam dan Koko Ari Araya.

Sementara, satu-satunya kiper senior adalah Rivky Mokodompit (31 tahun).

Banyak pertanyaan seputar pemilihan Rivky Modompit sebagai kiper timnas Indonesia.

Bukan hanya tak muda lagi, namun penampilannya di Liga 1 2020 bersama Persebaya bisa terbilang tak stabil.

Rivky sudah kebobolan 5 gol dalam dua laga di Liga 1 2020.

Ini juga menjadi panggilan timnas pertama sejak 9 tahun lalu buat Rivky yang pernah bergabung dengan skuat timnas U-23 pada 2011.

Berita Rekomendasi

Walau begitu, Rivky bisa dibilang sukses di level klub.

Dari 4 penjaga gawang pilihan Shin Tae-yong, Rivky punya koleksi gelar terbanyak.

Kiper yang punya tampilan khas kucir ke atas itu pernah menjuarai ISL bersama Sriwijaya FC pada 2011-2012, kemudian menjuarai Inter Island Cup 012, bersama PSM Makassar jura Piala Indonesia 2019 dan yang terkini, menjuarai Piala Gubernur Jatim 2020 bersama Persebaya.

Pengalaman bermain yang banyak dan mental juara ini yang mungkin diperlukan oleh Shin Tae-yong di skuat timnas Indonesia.

Pelatih kiper Persebaya, Benny van Breukelen menyebut bahwa inilah waktunya untuk Rivky menunjukkan bahwa dirinya pantas untuk menjadi kiper utama timnas.

"Dia harus menambah semangatnya karena ini kesempatan dia bisa masuk ke tim inti. Ditambah usia dia sudah tidak muda lagi," kata Benny, dikutip BolaSport.com dari Surya.co.id.

"Harapan saya dia harus menyadari untuk bisa menembus timnas, dia harus bisa bekerja keras saat seleksi nanti," tambahnya.

Sumber: BolaSport.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas