Bruno Fernandes Ciamik, Man United Ketagihan Rekrut Pemain Liga Portugal
Kesuksesan Fernandes di Old Trafford telah membuat Man United kembali menaruh perhatiannya pada pemain yang berlaga di Liga Portugal.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
TRIBUNNEWS.COM - Peforma mengilap Bruno Fernandes membuat Manchester United, seperti ketagihan mengincar pemain Liga Portugal.
Manchester United mengidentikasi target transfer baru yang terinspirasi dari rekrutan mereka pada Januari 2020, Bruno Fernandes.
Fernandes telah menjelma idola baru para penggemar Manchester United sejak didatangkan dari klub Liga Portugal, Sporting CP.
Baca: Bruno Fernandes Belum Cukup, Solskjaer Incar 3 Pemain Ini Agar Man United Tambah Gacor Musim Depan
Pemain yang direkrut dengan harga 47 juta pounds atau Rp 897 miliar itu menciptakan dampak besar bagi Man United.
Fernades mencetak delapan gol dan tujuh assist di Liga Inggris untuk membantu Setan Merah mengunci posisi ketiga klasemen.
Kesuksesan Fernandes di Old Trafford telah membuat Man United kembali menaruh perhatiannya pada pemain yang berlaga di Liga Portugal.
Baca: Statistik Bruno Fernandes Hanya Kalah dari Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo Saja
Sebelumnya, Man United sempat mengambil pemain-pemain dari Portugal pada sejumlah kesempatan di masa lalu seperti Cristiano Ronaldo dan Nani.
Seperti dilansir BolaSport.com dari Mirror Football, media Portugal Correio da Manha melaporkan bahwa Man United kini tertarik untuk mendatangkan bek kiri FC Porto, Alex Telles.
Man United menaruh perhatian pada Telles karena mereka ingin memperkuat posisi bek sayap.
Luke Shaw dan Brandon Williams saat ini bersaing untuk memperebutkan posisi bek kiri di Man United, tetapi keduanya rentan mengalami cedera.
Pelatih Man United, Ole Gunnar Solskjaer, diperkirakan menginginkan opsi lain untuk menambah kekuatan secara mendalam untuk pasukannya.
Telles sendiri bergabung dengan Porto dari Galatasaray pada 2016 dan telah menjadi bagian penting dari tim tersebut.
Pemain berpaspor Brasil itu memenangi dua gelar liga dan menciptakan 192 penampilan untuk klubnya di semua kompetisi.
Porto disebut akan meminta bayaran sekitar 25 juta pounds atau Rp 475 miliar untuk Telles.
Harga tersebut bisa dianggap relatif murah mengingat jumlah yang mungkin dikeluarkan Man United untuk orang-orang seperti Jadon Sancho dan Jack Grealish.
Kontrak Telles sendiri akan berakhir pada akhir musim depan, yang berarti Porto terbuka untuk gagasan menjualnya daripada kehilangan dia dengan status bebas transfer di bulan Juni.
Namun, Man United mungkin menghadapi persaingan untuk mendapatkan tanda tangan Telles.
Pasalnya, Chelsea dan Paris Saint-Germain juga dikabarkan tertarik untuk mendatangkan pemain berusia 27 tahun itu.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.