Nathan Ake Gabung Manchester City, Chelsea dan Manchester United Berpeluang Menyesal
Keberhasilan Manchester City merekrut Nathan Ake bisa membuat Chelsea dan Manchester United merasa menyesal karena melewatkan kesempatan merekrutnya.
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Gigih
Manchester City pun melenggang mulus mendapatkan Nathan Ake tanpa ada halangan Chelsea.
Baca: Manchester City vs Real Madrid Liga Champions, Pep Guardiola Punya Catatan Apik di Etihad Stadium
Baca: Kualitas De Bruyne Membuat Rooney Teringat Legenda Liverpool dan Manchester United
Selain Chelsea, Manchester United juga sempat menjadi tim teratas yang menaruh minat untuk mendapatkan jasa Nathan Ake pada bursa musim panas ini.
Bahkan dalam suatu kesempatan, Solskjaer selaku pelatih Manchester United terlihat sempat mendatangi Nathan Ake dan mengajaknya bergabung tepat ketika timnya baru saja mengalahkan Bournemouth beberapa waktu lalu di Liga Inggris.
Nathan Ake dipandang menjadi sosok yang tepat untuk menjadi tandem Harry Maguire sebagai palang pintu pertahanan Manchester City.
Baca: Paul Scholes Sebut Harry Maguire Butuh Tandem Baru di Manchester United
Victor Lindelof yang saat ini menjadi sosok rekan duet Maguire dianggap belum mampu menutupi kelemahan.
Kelemahan yang dimaksud adalah mantan pemain Leicester City itu masih memiliki kendala dalam hal kecepatan.
Titik itulah yang bisa diatasi jika Nathan Ake bergabung dengan Manchester United.
Hanya saja, Manchester United terpaksa gigit jari setelah Nathan Ake justru lebih memilih menerima pinangan dari rival sekota, Manchester City.
Seandainya Nathan Ake mampu tampil baik dan memperkokoh lini pertahanan Manchester City, bisa jadi Chelsea dan Manchester United akan dibuat menyesal karena telah melewatkan kesempatan merekrutnya.
(Tribunnews/Dwi Setiawan)