Atalanta vs PSG: Kondisi Tim, Tanggapan Pelatih, Performa Kedua Tim, dan Prediksi Susunan Pemain
Simak ulasan prediksi pertandingan antara Atalanta kontra Paris Saint-Germain (PSG) pada babak perempat final Liga Champions musim 2019/2020.
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Citra Agusta Putri Anastasia
Neymar dan Mauro Icardi dipastikan dalam kondisi terbaiknya, sehingga berpeluang menjadi tumpuan utama PSG dalam urusan membobol gawang tim lawan.
Sementara itu, Gian Piero Gasperini selaku pelatih Atalanta dipusingkan dengan absennya pemain timnya yang paling vital, yakni Joseph Ilicic.
Baca: Thomas Tuchel Bangga PSG Sapu Bersih Gelar Domestik Musim Ini
Ilicic terpaksa absen mengingat ia dikabarkan sedang mengalami masalah dalam rumah tangganya.
Walaupun demikian, Atalanta masih bisa menurunkan trio penyerang andalannya untuk mengalahkan PSG dalam laga nanti.
![Atalanta curi satu poin dari markas Juventus di Allianz Stadium, Minggu (12/7/2020) dinihari](https://cdn-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/atalanta-curi-satu-poin-dari-markas-juventus-di-allianz-stadium-minggu-1272020-dinihari.jpg)
Tiga penyerang Atalanta yang berpeluang bermain sejak menit awal yakni Ruslan Malinovskiy, Alejandro Gomez, dan Duvan Zapata.
Pada posisi penjaga gawangm Pierluigi Gollini yang menjadi kiper utama dipastikan akan absen lantaran cedera.
Posisinya kemungkinan akan digantikan oleh Marco Sportiello yang musim ini hanya tampil sebanyak lima kali di liga.
Optimisme Thomas Tuchel dan Gian Piero Gasperini Raih Tiket ke Semifinal
Tanggapan pertama disampaikan oleh Thomas Tuchel selaku pelatih PSG yang mengutarakan pujiannya terhadap sepak terjang Atalanta pada musim ini.
Tuchel menyebut Atalanta sebagai tim yang cukup spesial karena memiliki gaya bermain yang sangat unik di atas lapangan.
Permainan menyerang yang diperlihatkan oleh Atalanta juga membuat Tuchel begitu mewaspadai daya ledak serangan tim lawan.
"Atalanta adalah tim yang istimewa, sangat menuntut fisik, mereka juga memiliki gaya yang sangat unik dan bermain satau lawan satu di seluruh area lapangan," ujar Tuchel dilansir laman resmi PSG.
"Bermain melawan mereka sepertinya rumit dan sulit apalagi Atalanta sudah mencetak banyak gol, oleh karena itu tentu ini akan menjadi tantangan yang besar,".
"Kami harus mampu menampilkan performa yang hebat, ini akan menjadi pertarungan taktis, kami perlu bermain dengan semangat yang sama, kami juga harus bermain dengan senyuman di wajah kami," jelas eks pelatih Dortmund tersebut.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.