Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

PSSI Ubah TC Timnas Senior Soalnya Ada Perubahan Jadwal Kualifikasi Piala Dunia 2020

Mochamad Iriawan menanggapi soal perubahan jadwal pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.

Penulis: Abdul Majid
Editor: Toni Bramantoro
zoom-in PSSI Ubah TC Timnas Senior Soalnya Ada Perubahan Jadwal Kualifikasi Piala Dunia 2020
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan meninjau latihan Timnas Indonesia di Stadion Madya, Kompleks Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (7/8/2020). Timnas Indonesia dan Tinnas Indonesia U-19 kembali melakukan pemusatan latihan saat pandemi COVID-19 untuk persiapan lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2022 bagi Timnas Indonesia dan Timnas Indonesia U-19 jelang Piala AFC U-19 2020. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan menanggapi soal perubahan jadwal pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.

Sebelumnya Indonesia bakal berlaga di tiga laga sisa kualifikasi; lawan Thailand, Vietnam dan Uni Emirate Arab di tanggal 8 dan 13 Oktober serta 12 November.

Namun baru saja, Konfederasi Sepak bola Asia (AFC) kembali menunda pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2022 babak kedua yang awalnya digelar Oktober dan November menjadi tahun 2021 mendatang. .

Pemain Timnas Indonesia melakukan latihan di Stadion Madya, Kompleks Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (7/8/2020). Timnas Indonesia dan Tinnas Indonesia U-19 kembali melakukan pemusatan latihan saat pandemi COVID-19 untuk persiapan lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2022 bagi Timnas Indonesia dan Timnas Indonesia U-19 jelang Piala AFC U-19 2020. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Pemain Timnas Indonesia melakukan latihan di Stadion Madya, Kompleks Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (7/8/2020). Timnas Indonesia dan Tinnas Indonesia U-19 kembali melakukan pemusatan latihan saat pandemi COVID-19 untuk persiapan lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2022 bagi Timnas Indonesia dan Timnas Indonesia U-19 jelang Piala AFC U-19 2020. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN (TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN)

Mengenai perubahan jadwal tersebut, Iriawan mengatakan akan mengubah jadwal TC Timnas Indonesia senior yang kini tengah berlangsung di Stadion Madya.

“PSSI mendukung keputusan FIFA dan AFC terkait penundaan pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2022. Dengan ini tentunya tim pelatih akan mengubah program latihan, apalagi Piala AFF 2020 juga telah ditunda,” kata Iriawan seperti dikutip dari laman resmi PSSI.

“Kami berharap pemain tetap semangat dan berlatih terus untuk memberikan yang terbaik untuk timnas Indonesia,” harapnya.

AFC mengubah jadwal pertandingan lantaran melihat masih tingginya pandemi Covid-19 di beberapa negara termasuk di Asia.

Berita Rekomendasi

Bersama dengan FIFA, AFC akan kembali mengupdate perubahan tanggal kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong (kiri) memberi arahan kepada pemain Timnas Indonesia U-19 saat melakukan latihan di Stadion Madya, Kompleks Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat, Jumat (7/8/2020). Timnas Indonesia dan Timnas Indonesia U-19 kembali melakukan pemusatan latihan saat pandemi Covid-19 untuk persiapan lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2022 bagi Timnas Indonesia dan Timnas Indonesia U-19 jelang Piala AFC U-19 2020. Tribunnews/Irwan Rismawan
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong (kiri) memberi arahan kepada pemain Timnas Indonesia U-19 saat melakukan latihan di Stadion Madya, Kompleks Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat, Jumat (7/8/2020). Timnas Indonesia dan Timnas Indonesia U-19 kembali melakukan pemusatan latihan saat pandemi Covid-19 untuk persiapan lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2022 bagi Timnas Indonesia dan Timnas Indonesia U-19 jelang Piala AFC U-19 2020. Tribunnews/Irwan Rismawan (Tribunnews/Irwan Rismawan)

“Mengingat situasi COVID-19 saat ini di banyak negara, FIFA, dan AFC telah sepakat untuk memutuskan Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia dan Piala Asia 2023, yang awalnya dijadwalkan pada Oktober-November 2020, akan dijadwalkan ulang pada 2021,” tulis AFC di website resminya.

“Dengan tujuan melindungi kesehatan dan keselamatan semua peserta, FIFA dan AFC akan terus bekerja sama untuk memantau secara dekat situasi di negara peserta dan mengidentifikasi tanggal baru untuk masing-masing pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2022 dan Piala Asia 2023,” tambah AFC.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas