Septinus Alua Mengaku Punya Kedekatan dengan Riko Simanjuntak Saat Berseragam Persija Jakarta
Septinus Alua memiliki kedekatan tersendiri dengan salah seorang penggawa tim Persija Jakarta yakni Riko Simanjuntak.
Editor: Toni Bramantoro
Pemain asal Wamena itu pertama kali mengenal sosok Gede Widiade pada saat diajak bergabung ke Persija pada tahun 2018.
Sosok Gede Widiade sendiri yang menelpon langsung Alua untuk mengajak bergabung ke tim Macan Kemayoran.
Seperti diketahui, pada tahun 2018 Gede Widiade masih menjabat sebagai Direktur tim Persija Jakarta.
Menurut Alua, sosok Gede Widiade merupakan salah satu sosok yang paling berjasa dalam karier sepak bolanya saat ini.
Sosok pengusaha asal Surabaya itu mampu menjadi pengayom serta bisa menjadi bapak jika diibaratkan dalam keluarga.
Gede Widiade selalu menyamakan para pemain dan tidak pernah membeda-bedakan satu dengan pemain lainnya.
"Kalau sosok Pak Gede menurut saya itu dia pengayom sekali. Semua anak didiknya di Persija dan Persiba semua pemain disamaratakan, tidak membeda-bedakan. Dia itu sangat dekat sama pemain," ucap Alua.
Tak hanya itu, sosok Gede Widiade selalu mengerti dengan kondisi dan kebutuhan pemain dalam situasi apapun.
"Makanya kalau Pak Gede itu nyaman lah, pokoknya Pak Gede tahu dan mengerti kondisi kita seperti apa. Kami cari nafkah disini dan Pak Gede mengerti permasalahan kami juga sebagai pemain. Puji Tuhan bersyur saya bisa bertemu dia," pungkasnya.
Saat ini, Septinus Alua memang dipersatukan kembali dengan Gede Widiade di tim Persiba Balikpapan.
Keduanya sudah sama-sama bergabung di tim yang sama sejak masih di tim Macan Kemayoran.