Wanti-wanti Shin Tae-yong Buat Jack Brown Sebelum Timnas U-19 Bertolak ke Luar Negeri
Ketika pemanggilan Jack Brown tersebut, timnas U-19 Indonesia sedang menjalani masa pemusatan latihan.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
TRIBUNNEWS.COM - Pelatih timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong, mewanti-wanti Jack Brown sebelum timnas bertolak ke luar negeri.
Jack Brown memang kini masuk ke dalam pemusatan latihan timnas U-19 Indonesia yang dipantau langsung oleh Shin Tae-yong.
Shin Tae-yong kembali melirik dan memanggil Jack Brown ke timnas U-19 Indonesia pada 10 Agustus 2020 lewat surat panggilan PSSI.
Ketika pemanggilan Jack Brown tersebut, timnas U-19 Indonesia sedang menjalani masa pemusatan latihan.
Pemusatan latihan dilaksanakan di Stadion Madya, Senayan, Jakarta Pusat sejak tanggal 7 Agustus 2020 hingga 15 Agustus 2020.
Jack Brown sendiri baru bisa ikut bergabung ke dalam pemusatan latihan timnas U-19 Indonesia pada Kamis (13/8/2020).
Selepas pemusatan latihan pada 15 Agustus 2020, para pilar timnas U-19 Indonesia termasuk Jack Brown diberikan waktu istirahat selama empat hari.
Baca Juga: Terungkap, 3 Momen Paling Berkesan Pemain Persib Dedi Kusnandar
Pada tanggal 20 Agustus 2020, skuat Garuda muda kembali menjalani pemusatan latihannya di Jakarta.
Rencananya, timnas U-19 Indonesia akan menggelar Training Camp (TC) ke salah satu negara Eropa yakni Kroasia.
Hal itu disampaikan oleh pelatih timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong saat kembali jalani pemusatan latihan Garuda muda, Kamis (20/8/2020).
Baca Juga: Pilar Timnas U-19 Indonesia Ini Dapat Pesan Khusus Dari Fakhri Husaini
Timnas U-19 Indonesia diagendakan akan berangkat ke Kroasia pada akhir Agustus 2020.
Jelang TC ke luar negeri, ternyata Shin Tae-yong memberikan fokus lebih terhadap salah satu pemain yang baru bergabung yaitu Jack Brown.