Mateo Bustos tak Kembali ke Persita Tangerang Karena Ingin Bersama Keluarga
Mateo Bustos resmi tak berseragam Persita Tangerang. Pemain asal Argentina ini memutuskan untuk tetap bertahan di Argentina
Editor: Toni Bramantoro
Laporan Reporter WARTAKOTALIVE.COM, Rafsanzani Simanjorang
TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - Mateo Bustos resmi tak berseragam Persita Tangerang. Pemain asal Argentina ini memutuskan untuk tetap bertahan di Argentina dan tak kembali ke Indonesia karena alasan keluarga.
Covid-19 membuat pemain bernomor punggung 92 ini tak bisa meninggalkan keluarganya sendirian di Argentina. Salam perpisahan pun sudah disampaikan oleh kedua belah pihak.
"Keputusan saya untuk tidak kembali ke Indonesia karena saya ingin bersama keluarga saya. Saat ini saya memiliki dua anak yang masih kecil dan dalam situasi pandemi ini, kami khawatir bepergian dengan pesawat apalagi dari Argentina ke Indonesia kami harus melalui empat kali penerbangan. Jadi sekarang prioritas utama saya tetap keluarga dan saya memutuskan untuk tidak kembali ke Indonesia," ucap Mateo dalam rilis yang dibagikan Yetta Angelina selaku media officer Persita Tangerang.
Mateo mengakui berat mengambil keputusan tidak kembali ke Tangerang, mengingat betapa sambutan publik Tangerang, pemain, offisial dan manajemen Persita selama ini.
Ia merasakan seperti di rumah sendiri.
"Semua menyambut saya dengan baik, Tangerang sangat luar biasa dan semua orang sangat baik kepada saya," tambah Mateo.
Bergabung di Januari lalu, Mateo sempat melakoni tiga pertandingan. Bahkan itu belum dianggapnya cukup untuk memberikan performa terbaiknya.
Mateo menjelaskan dirinya ingin sekali memberikan kontribusi lebihm
"Saya ingin menuntaskannya sampai akhir. Tapi apa daya, saya harus mengutamakan keluarga saya dulu sekarang. Jika nanti ada kesempatan lagi, saya ingin kembali lagi ke Tangerang," tambahnya.
Saat ini, Mateo belum memutuskan akan bergabung dengan klub mana setelah meninggalkan Persita.
Ada pun manajer Persita Tangerang, I Nyoman Suryanthara cukup memahami keputusan Mateo dan menghargainya.
"Kami ikut mendoakan supaya kariernya bertambah bagus, baik di Argentina atau dimana pun berada. Mateo akan selalu menjadi bagian bagian dari keluarga besar Persita. Kalau ia berniat akan kembali ke Indonesia jika situasi sudah normal, kami dengan dengan tangan terbuka menyambut Mateo," ujar I Nyoman.